Google Bikin Telkomsel Semringah

Google Play.
Sumber :
  • Business Insider

VIVA – Dua aplikasi besutan Telkomsel, Kuncie dan Fita, berhasil meraih penghargaan dalam ajang Google Play Awards 2021.

Ada Android 15 bikin Fitur Ini bisa Digunakan untuk Melacak HP Mati

Kuncie, aplikasi yang memiliki fokus pada pengembangan potensi setiap talenta di Indonesia melalui pembelajaran maupun pengembangan keterampilan berhasil meraih penghargaan untuk kategori Best for Personal Growth.

Aplikasi tersebut diluncurkan pada Juli 2021. Hingga saat ini, Kuncie sudah diunduh lebih dari satu juta kali di Google Play Store dengan pertumbuhan pengguna aktif rata-rata 45,5 persen sejak pertama kali diluncurkan, dan menduduki Top-3 aplikasi edukasi di Google Play Store Indonesia.

YouTube Premium Bisa Dinikmati 10 Negara, Ada Pulau Paling Sial

Sementara Fita, aplikasi yang mendorong masyarakat untuk menerapkan gaya hidup lebih sehat, dinobatkan sebagai Best Hidden Gems.

Secara resmi diperkenalkan Telkomsel sejak November kemarin, Fita memiliki keunggulan localized content seputar kesehatan, nutrisi, dan berbagai program olahraga yang telah dikurasi oleh certified coach.

Apresiasi dan Berdayakan AgenBRILink, BRI Bagi Hadiah Mobil dan Emas

"Kami sangat mengapresiasi atas pencapaian Kuncie dan Fita dalam ajang Google Play Awards 2021. Kami juga terus mengembangkan beragam platform dan layanan digital, terutama melalui pemanfaatan solusi layanan digital berbasis edu-tech, health-tech, dan financial-tech," kata Direktur Utama Telkomsel Hendri Mulya Syam, Jumat, 3 Desember 2021.

Pada kesempatan yang sama, Head of Operations Kuncie Hendra Saputra mengaku pencapaian ini menjadi penyemangat untuk terus membuka lebih banyak pintu peluang bagi masyarakat Indonesia untuk meningkatkan kemampuan diri sesuai minatnya.

"Di sini, kami bersama kurang lebih 100 mentor pilihan yang terdedikasi mencoba menghadirkan lebih dari seribu pembelajaran dalam format yang mudah dan praktis untuk diikuti agar dapat diimplementasikan secara nyata oleh para pengguna Kuncie," ungkap dia.

Sedangkan Chief Executive Officer Fita Reynazran Royono menjelaskan, tingginya antusiasme masyarakat terhadap aplikasinya menandakan bahwa mereka semakin peduli hidup sehat.

Ia pun menyadari, perjalanan membangun ekosistem kesehatan lengkap dalam sebuah aplikasi masih panjang.

Untuk itu, pengembangan produk yang mengedepankan teknologi akan menjadi fokus utama Fita di awal 2022.

"Kami berharap seluruh fitur disajikan bisa memberi dampak yang bermanfaat," tutur Reynazran.

Saat ini, Fita telah berhasil menduduki peringkat pertama pada kategori Health & Fitness, menandai satu-satunya aplikasi kesehatan lokal di Top 10 Health & Fitness di Google Play Store, yang kini telah diunduh lebih dari 500 ribu kali, dengan pertumbuhan pengguna aktif hingga 10 kali lipat dibandingkan tiga bulan sebelumnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya