Teknologi dan Alam Jadi Standard Baru Kaum Urban

- VIVA/Lazuardhi Utama
Artinya, seluruh kawasan Synthesis Huis akan dikelilingi area hijau “Green Spine” yang secara khusus diciptakan untuk memberikan lingkungan nyaman dan asri dengan udara segar berkualitas.
Mendukung gaya hidup masa kini, Synthesis Huis juga mengembangkan area luar ruang (outdoor) untuk mendukung berbagai aktivitas para penghuni agar tetap dapat produktif, berinteraksi dengan alam dan memperoleh udara segar.
"Area hijau juga kami ke depankan, selain konsep smart home, karena perumahan ini terkait lokasinya yang berada di sebelah hutan kota Jakarta seluas 2 hektare sehingga penghuni akan merasakan kenyamanan ruang terbuka yang optimal," tutur Imron.
Synthesis Huis hadir dalam tiga tipe unit rumah. Selain Tipe Mattlig, ada juga Tipe Passa (6x10 m dengan LB 120 meter persegi) dan Tipe Lang (6x15 m dengan LB 194 meter persegi). Keduanya pun terdiri dari 3 lantai dengan 4 kamar.