Angry Birds vs Twitter, Mana Lebih Populer?

Angry Bird STAR WARS
Sumber :
  • www.tipsteknologi.com

VIVAnews - Siapa yang tidak kenal Angry Birds? Rasanya hampir semua orang hari ini mengenal game lempar burung dengan ketapel raksasa itu. Bahkan, review MIT Enterpreneurship meramalkan, game terpopuler di perangkat mobile ini tidak lama lagi akan melampaui popularitas Mickey Mouse dan Mario Bros.

Namun, sebelum ramalan itu terbukti pun, pencapaian Angry Birds hingga hari ini boleh dibilang cukup memuaskan. Rovio Entertainment, sang pengembang game, baru-baru ini mengumumkan bahwa game besutannya itu baru saja mencatat 265 juta pengguna aktif di seluruh dunia, hingga Desember 2012. Lebih besar dari populasi penduduk Indonesia. Wow!

Pencapaian ini diperoleh Rovio persis ketika usia Angry Birds menginjak tiga tahun, yakni sejak debutnya pertama kali pada akhir 2009, seperti dilansir BGR.

Dan ternyata, jumlah ini juga telah melangkahi total pengguna aktif di Twitter secara global. Padahal, pada bulan yang sama, situs mikroblog yang sangat populer di Tanah Air ini telah berumur enam tahun lebih, atau sekitar tiga tahun lebih tua dari Angry Birds.

Tak heran jika Angry Birds digadang-gadang akan menjadi game yang melegenda di masa depan. Hingga hari ini saja, Angry Birds Star Wars masih bertengger di posisi teratas aplikasi iPhone di Amerika selama 65 hari berturut-turut.

LIVE: Momen Bersejarah Raja Aibon Serahkan Tongkat Komandan Pasukan Tengkorak TNI ke Letkol Danu

Sementara itu, Angry Birds Space tidak kalah pamor, melesat ke peringkat enam pada usianya yang menginjak 300 hari.

Pada temuan statistik tersebut, tiga game buatan pengembang game asal Finlandia ini memang dominan. Selain dua game di atas, Bad Piggies pun turut menjadi game nomor sembilan yang paling banyak diunduh, meski baru muncul tiga bulan.

Sementara itu, Where's My Water, game andalan Disney yang sempat meledak pada sepanjang 2012, kini malah merosot ke peringkat 24. (art)

Kendarai Sepeda Motor Baru, Pelajar SMA di Brebes Terlindas Truk 
Catherine Wilson

Terpopuler: Catherine Wilson Malu sampai Atta Halilintar Kirim Doa

Round-up dari kanal Showbiz pada Jumat, 19 April 2024. Salah satunya tentang Catherine Wilson yang merasa malu karena mobil pemberian Idham Masse ditarik leasing.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024