Facebook Rinci Larangan Konten Ketelanjangan

Ilustrasi Facebook.
Sumber :
  • REUTERS/Dado Ruvic
VIVA.co.id
Detik-detik Pelaku Dugaan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur Diamuk Massa
- Gelombang perubahan konten tengah melanda situs jejaring sosial. Setelah Reddit dan Twitter, kini Facebook mengumumkan dan menjelaskan aturan baru mengenai konten apa saja yang dilarang serta diperbolehkan tampil pada situs tersebut.

Terpopuler: Pengakuan Shin Tae-yong ke Ernando, Kata Pelatih Australia Usai Dihajar Timnas Indonesia

Dikutip PC World, Senin 16 Maret 2015, situs besutan Mark Zuckerberg itu melarang dan membatasi unggahan dalam bentuk ketelanjangan, gangguan (bullying), dan pernyataan yang menebar kebencian.

"Hari ini, kami memberikan kejelasan dan lebih rinci tentang apa yang boleh serta tak boleh diunggah," tulis Monika Bickert, Kepala Manajemen Kebijakan Global Facebook dan Chris Sonderby, Penasihat Umum Deputi Facebook dalam blog perusahaan.

Eksekutif Facebook itu mengatakan, panduan baru itu bertujuan mengakomodasi permintaan pengguna terkait kejelasan aturan Facebook. Situs itu menegaskan tak ada perubahan standar dan kebijakan perusahaan secara umum. Facebook, tulis dua eksekutif itu, hanya merinci apa yang ada dalam kebijakan konten mereka.

Disebutkan pada pengumuman itu, Facebook menegaskan tak akan melarang unggahan ketelanjangan, hanya saja akan membatasinya. Facebook akan menghilangkan foto orang yang menampilkan alat kelamin, foto yang fokus pada area bokong, dan gambar porno yang menampilkan hubungan seksual.

Situs jejaring sosial itu juga akan menghapus konten yang dimaksudkan merendahkan atau mempermalukan orang lain. Kategori ini misalnya, pengguna memodifikasi gambar untuk menurunkan derajat seseorang.

Facebook juga melarang pernyataan atau pidato yang menebar kebencian. Situs hanya membolehkan pidato atau pernyataan kebencian atas orang lain, tapi dengan tujuan meningkatkan kesadaran atas isu tertentu. Namun, sang pengunggah pidato harus menunjukkan niat dan tujuan mereka dengan jelas.

Berbagai larangan dan konten yang diperbolehkan itu dipertimbangkan, karena latar belakang pengguna Facebook yang cukup beragam. Dengan jumlah pengguna situs ini mencapai 1,39 miliar dan pengguna aktif bulanan per Desember 2014, lebih dari 82 persen total pengguna, maka beberapa hal harus diatur.

Penegasan kebijakan Facebook itu muncul beberapa hari setelah Twitter dan Reddit mengubah kebijakan umumnya. dan video intim tanpa seizin pengguna. Sementara itu, Reddit melarang pengguna mengunggah foto bugil dan balas dendam kepada pengguna dengan konten porno.

![vivamore="
Waspada! Buaya Masih Berkeliaran di Kolam Ikan Milik Warga Medan Labuhan
Baca Juga :"]

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya