Tips Jadikan Google sebagai Asisten Saat Mudik

Berjuta manusia secara serentak bergerak demi menikmati libur bersama keluarga di kampung halaman setiap perayaan hari raya Idul Fitri.
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
Menteri ESDM: Tak Ada Gangguan Energi Selama Libur Lebaran
- Seperti tahun-tahun sebelumnya, menjelang Hari Raya Idul Fitri, Indonesia memiliki tradisi unik, yakni mudik ke kampung halaman. Untuk itu, Google Indonesia turut meramaikan tradisi tersebut melalui beberapa tipsnya.

H+5 Cilacap Menuju Brebes Macet Total di Ajibarang

Berdasarkan keterang tertulis yang diterima
808 Tewas Saat Mudik
VIVA.co.id , Rabu, 8 Juli 2015, tips tersebut berupa pemanfaatan ponsel pintar agar dapat dijadikan 'asisten' selama perjalanan mudik.

Google Indonesia mengklaim tips ini akan memudahkan para pengguna dalam menggunakan aplikasi-aplikasi yang telah disediakan oleh perusahaan teknologi ini. Berikut tips dari Google:


1. Harus cari resto untuk buka puasa sambil menyetir? Cukup katakan "Ok Google"


Bila berada dalam kondisi menyetir, namun waktu berbuka sudah akan tiba. Maka bisa memanfaatkan teknologi pencarian Google terbaru. Pengguna tak perlu mengetik, hanya mengeluarkan suara tujuan yang dimaksud, hasilnya pun akan terpampang di layar ponsel Anda. Caranya, bila menggunakan ponsel berbasis Android, coba lihat ikon "g" atau Google search bar di home screen, atau unduh Google App, sentuh logo mikrofon yang ada untuk mengaktifkan voice command, lalu katakan "Ok Google".


Misalnya, "Ok Google, restoran dekat saya". Hasilnya, langsung akan muncul di ponsel pengguna beberapa daftar restoran yang sesuai permintaan.


2. Yang terbaru dari Google Maps untuk Mudik 2015


Tim Google Maps terus memberikan layanan agar lebih akurat dan berguna untuk pengguna di Indonesia. Update terbaru pada aplikasi Google Maps telah tersedia di Indonesia sejak pekan lalu.


Anda bisa mendapatkan informasi kemacetan di 19 kota di Indonesia melalui Google Maps secara real time. Kota yang dimaksud, yakni Surabaya, Medan, Semarang, Palembang, Makassar, Batam, Pekanbaru, Bogor, Bandar Lampung, Padang, Denpasar, Malang, Tasikmalaya, Yogyakarta, Surakarta, Banda Aceh, Pekanbaru, dan Jambi.


Pembaharuan ini tak hanya meliputi kemacetan melainkan tentang kecelakaan, perbaikan jalan, hingga penutupan jalan pun secara akurat dapat diketahui pengguna. Selain itu juga, informasi rest area, masjid, dan restoran di sekitar dapat diketahui melalui Google Maps.


Manfaat terbaru dari fitur ini, yakni My Maps. Dengan teknologi voice-guided assitance, tak perlu memegang ponsel saat berkendaraan. Hanya tekan tujuan yang ada, lalu tap icon mobil biru yang muncul di bagian kanan nama tempatnya. Saat masuk ke menu 'Direction', pilih rute yang diinginkan dan tap di icon 'start navigation' yang berwarna biru untuk mendapatkan arahan satu per satu dari 'voice-guided' ke lokasi yang Anda tuju.


3. Jangan tertinggal pesawat, dengan Google App


Setelah mengunduh Google App, pengguna langsung bisa manfaatkan fitur Kartu Now. Fitur ini berisi tentang informasi dan reminder akan jadwal pesawat langsung di ponsel, lengkap dengan informasi keberangkatan, terminal, dan pilihan in-flight entertainment.


Menariknya, Google App bisa membantu menghitung prakiraan kemacetan dari rumah menuju bandara, sehingga Anda takkan ketinggalan pesawat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya