Mengenal Fira OS Terbaru, Sistem Operasi Buatan Lokal

Sistem operasi Fira
Sumber :
  • OS Fira

VIVA.co.id – Fira memperbaharui sistem operasi Fira OS, yaitu Fira OS 3.0, atau dikenal dengan nama Fira OS Versi 3 (V3). Fira OS merupakan sebuah sistem operasi yang berbasis Android. Sistem operasi ini secara khusus dikembangkan oleh anak bangsa, khusus untuk ponsel pintar dari Polytron. Fira OS 3.0 ini pun sudah disematkan pada salah satu smartphone andalan Polytron, Prime 7S.

Peringatan Heru Budi ke ASN DKI! Perpanjang Libur Lebaran Bakal Disanksi

General Manager Mobile Phone Polytron, Usun Pringgodigdo mengatakan, Polytron Smartphone resmi merilis sistem operasi Fira OS V3 untuk memenuhi kebutuhan, meningkatkan kenyamanan pengguna, dan mempermudah aktivitas pengguna ponsel sehari-hari.

“Kini, perubahan besar yang ada di Fira OS V3, antara lain meningkatkan stabilitas, pembaruan User Interface, dan memperbaiki bug ke perangkat smartphone,” ujar Usun, dalam keterangan tertulis yang diterima VIVA.co.id, Jumat 25 Agustus 2017.

Harry Kane Pun Akui Bukayo Saka Pantas Dapat Penalti

Fira OS V3 menyuguhkan tampilan yang lebih baru, lebih elegan dan kekinian pada berbagai aplikasi misalnya file manager, music player, quick notification, lockscreen, galeri, panggilan dan kontak hingga alarm.

Adapun beberapa perubahan pada fitur seperti Fira ID sekarang dapat menyimpan informasi pribadi, yakni KTP, KK dan SIM. Terdapat fitur Fira Live untuk update berita terkini, dan fitur Fira Shop yang sistem pembayarannya telah berkolaborasi dengan sistem Blibli.com.

Legislator Golkar Pendatang Baru Eric Hermawan Dapat Sambutan Hangat Airlangga

Selain itu, ada juga fitur night shift yang berfungsi untuk meningkatkan kenyamanan dalam melihat layar ponsel pada saat malam hari. Fira OS V3 juga memberikan penambahan pada fitur kamera, antara lain penambahan filter effect, panorama mode, slow motion video recording dan HRD mode. Sayangnya, wajah baru Fira OS V3 ini baru bisa dirasakan untuk para pengguna smartphone Prime 7S.

Sistem operasi smartphone.

Tiga Sistem Operasi Smartphone yang Pernah Tantang Android

Android dan iOS betul-betul tangguh sehingga tak mudah dikalahkan.

img_title
VIVA.co.id
8 Februari 2017