iPhone Terbaru Siap Dirilis, tapi Apple Bingung Namanya

Tampilan iPhone X di Apple Visitor Center, California, AS.
Sumber :
  • REUTERS/Elijah Nouvelage

VIVA – Bulan September merupakan momen yang dinanti-nanti Apple, sebab pada bulan tersebut perusahaan tersebut akan merilis perangkat terbaru mereka, termasuk iPhone.

Spesifikasi Toyota Fortuner Hybrid yang Dijual Rp700 Jutaan

Menyambut momen penting tersebut, pakar industri dan stasiun radio di Prancis mengklaim Apple akan meluncurkan iPhone dan perangkat terbaru mereka pada 12 September 2018. Selain iPhone, pakar industri mengatakan, pecinta Apple akan melihat hadirnya AirPod atau Apple Watch terbaru.

Dikutip dari laman Metro, Rabu 29 Agustus 2018, penggemar berharap Apple akan memamerkan spesifikasi high-end penerus iPhone X. iPhone terbaru itu kemungkinan akan hadir dengan layar OLED 5,8 inci seperti pada iPhone tahun lalu. Sedangkan untuk iPhone Plus terbaru rumornya akan hadir dengan ukuran layar yang lebih jumbo.

Menko Luhut Siap Beri Insentif ke Apple Agar Mau Berinvestasi di RI

Selain itu, pecinta Apple mengharapkan perusahaan menghadirkan iPhone entry level dengan layar LED yang murah

Menurut laporan, Apple juga masih ‘bingung’ untuk pemberian nama pada produknya. Perusahaan dilanda 'teka-teki penamaan' untuk produk barunya.

Pria Ini Rela Mudik ke Aceh Pakai Paspor karena Transit Dulu di Kuala Lumpur

Rumor yang berhembus menyebutkan model iPhone yang lebih besar akan bernama iPhone X Plus. Rumor lainnya yang muncul, model terbaru iPhone akan menyandang nama iPhone XS dan iPhone XS Plus, mengikuti jejak pendahulunya iPhone dengan seri 'S' yakni iPhone 4S, iPhone 5S dan iPhone 6S. iPhone seri 'S' merupakan pembaharuan dari model sebelumnya.

Beberapa pihak menduga, Apple bakal membawa nama 'S'. Bukan tanpa alasan, rumornya Apple tidak berencana menghadirkan teknologi yang signifikan berbeda pada iPhone terbaru dibanding iPhone lama, seperti yang dilakukan pada iPhone X. 

Sedangkan kabar lainnya menyebutkan iPhone terbaru akan hadir dengan nama iPhone 8S atau iPhone 9.

Soal iPhone murah juga mengundang teka-teki Apple selanjutnya ialah rumor versi yang lebih murah. 

iPhone murah kemungkinan akan hadir dengan layar LED murah dari iPhone X yang hanya berukuran enam inci. Untuk mengetahui dengan pasti bagaimana spesifikasi serta harga ponsel terbarunya itu, kita harus menunggu acara peluncuran.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya