Spotify Rilis Aplikasi untuk Pengguna Apple Watch

Spotify.
Sumber :

VIVA – Layanan streaming musik asal Swedia, Spotify, resmi menambahkan layanannya ke dalam aplikasi Apple Watch. Pengguna wearable ini tidak hanya mendapat akses kontrol pemutaran musik, namun juga dapat mengakses daftar putar lagu favorit mereka.

10 Tahun K-Pop ON!, Spotify Rilis Single Spesial dari ENHYPEN, SHOWNU X HYUNGWON, dan STAYC

Dilansir dari Mashable, Rabu, 14 November 2018, aplikasi Apple Watch dari Spotify ini sebenarnya sudah lama dirancang. Namun, dahulu pengguna hanya bisa mengakses kontrol pemutaran seperti pause dan play, lagu sebelum dan sesudah, serta volume.

Sayangnya, kontrol pemutaran ini masih barebone atau setengah jadi. Versi yang baru memungkinkan pengguna dapat melakukan semua hal di atas. Bedanya, untuk sekarang ini sentuhan kontrol menjadi lebih detail.

Fossil Hengkang dari Bisnis Smartwatch

Misalnya saja pengguna dapat memundurkan waktu 15 detik pada podcast atau melihat daftar putar dan mengacak trek serta lagu favorit. Untuk menghubungkan Apple Watch ke perangkat Spotify Connect, seperti speaker, pengguna bisa menggunakan konektivitas wifi atau laptop.

Bertambahnya fungsi dari wearable ini tentu dapat membantu pengguna dalam menambah pengalaman. Namun sebenarnya banyak dari pengguna yang menginginkan layanan streaming musik. Sejauh ini memang belum ada yang dapat mengalahkan Apple Music, namun Spotify berhasil masuk ke dalam ekosistem Apple dan menjadi opsi lain.

The United States Ban on Latest Apple Watch Sales

Untuk mendapatkan aplikasi ini, pengguna harus memperbarui jam tangan pintarnya ke versi terbaru watchOS. Lalu, perbarui aplikasi Spotify dari App Store di perangkat iOS yang telah terhubung ke Apple Watch.

Apple Watch 10.

Apple Watch 10 Dibekali Fitur Pengukur Tekanan Darah

Apple dikabarkan sedang merancang jam tangan pintar atau smartwatch Apple Watch generasi terbaru supaya bisa mengukur tekanan darah pengguna.

img_title
VIVA.co.id
18 Maret 2024