Nokia Tak Mau Berpaling dari Android

Nokia.
Sumber :
  • Market Mad House

VIVA – Pemegang lisensi global ponsel Nokia, HMD Global mengungkapkan tidak akan berpaling dari Android untuk produk smartphone mereka. Chief Product Officer HMD Global, Juho Sarvikas mengatakan, perusahaan tidak ada rencana membuat sistem operasi sendiri.

Indosat Usung Garuda untuk Melestarikan Bahasa Indonesia

"Di smartphone? Tidak ada. Tidak ada alasan untuk itu," kata Sarvikas, ditemui setelah acara peluncuran Nokia 2.2 di Jakarta, Kamis 27 Juni 2019. 

Dengan menggunakan Android dan layanan yang ada pada Google, menurutnya, banyak benefit yang didapatkan. Salah satunya Google Photos. 

Ponsel Nokia Masih Ada

Google Photos menggunakan teknologi machine learning, algoritma kecerdasan buatan, serta banyaknya data yang dilatih untuk membuat model. 

Dia mengatakan, HMD Global memiliki kesempatan besar saat bisa bekerja sama dengan Google untuk menggunakan Android ini.

Samsung Lagi Kembangkan 6G

"Di waktu yang sama juga berinvestasi untuk bisa memberikan yang terbaik untuk pengguna baik dari hardware ataupun software," ujarnya. 

Daripada HMD Global membuat perbedaan, menurut Sarvikas, lebih baik HMD Global berfokus pada produk Google tersebut yang sudah memiliki nilai lebih. Dengan Android, perusahaan itu ingin membuat semuanya berjalan dengan lancar. Antara lain memudahkan transisi antar aplikasi. 

"Fokus bagaimana caranya transisi antara aplikasi lebih mudah, kemudian semuanya bisa integrasi pada perangkat, dan mendapatkan update lebih cepat, bagaimana semuanya Anda bisa nikmati," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya