Jangan Salah Kaprah, Ini Beda Samsung Galaxy Note 20 Ultra dan Note 20

Bocoran Samsung Galaxy Note 20 Ultra
Sumber :
  • Theverge

VIVA – Samsung membagi Galaxy Note menjadi dua varian, model regular dan yang paling mewah disematkan dengan nama Ultra, pada tahun lalu. Sepertinya Samsung Galaxy Note 20 yang akan dirilis pada bulan depan atau Agustus 2020 itu akan memiliki dua model lagi.

Mobil SUV Baru Rp200 Jutaan Ini Sudah Tersedia di Diler

Dilansir dari laman Trusted Reviews, Jumat, 24 Juli 2020, rumornya Galaxy Note 20 Ultra akan menjadi bintang selanjutnya. Banyak fitur yang tertanam di sana dan tidak akan ada pada versi Galaxy Note 20.

Kemampuannya antara lain seperti refresh rate 120Hz, sama seperti kemampuan layar Galaxy S20. Dari spesifikasi yang terkuak perangkat memiliki layar Super Amoled 6,9 inchi dengan refresh rate 120Hz. Memiliki sisi yang melengkung, layar dilindungi Gorilla Glass 7.

Wajah dan Fitur Baru Suzuki GSX-250R

Sedangkan Samsung Galaxy Note 20 sepertinya akan lamban karena hanya memiliki refresh rate 60Hz dan layar 6,7 inchi. Resolusi antara keduanya pun berbeda. Untuk Samsung Galaxy Note 20 FHD Plus, sedangkan Note 20 Ultra disebut memiliki QHD Plus.

Vendor smartphone asal Korea Selatan itu sepertinya akan menggunakan chipset atau prosesor Exynos 990 di Eropa dan Qualcomm Snapdragon 865 Plus untuk pasar luar Eropa.

Mobil Ini Laku 100 Ribu Unit dalam 3 Bulan

Adapun Samsung Galaxy Note 20 Ultra akan memiliki RAM 12GB dan ROM 256GB hingga 512GB. Sedangkan Note 20 dilengkapi RAM 8GB dan ROM 256GB. Ada kemungkinan pengguna Note 20 tidak bisa memperluas ruang penyimpanan, tetapi keduanya akan kompatibel dengan DEX.

Perangkat premium ini juga diharapkan sudah mendukung jaringan 5G, slot dual-SIM, WiFi-6, dan sertifikasi IP68. Gosipnya lagi Samsung juga menjalin kemitraan dengan Microsoft agar pengguna memiliki kemampuan mengakses xCloud streaming.

Kemudian, dari sisi fotografi, kemungkinan tidak akan tersedia fitur 100x Spacezoom seperti yang tersedia di Samsung Galaxy S20 Ultra.

Sebuah sumber mengatakan Samsung Galaxy Note 20 Ultra akan memiliki kamera 108MP, ultra wide 12MP, dan 12MP 5x optical zoom.

Sedangkan versi reguler juga dikatakan memiliki tiga kamera, di mana lensa utamanya 12MP dan fitur zoom yang hanya mencapai 3x.

Kemungkinan ada peningkatan pada S Pen karena alat ini menjadi nilai jual utama mereka dan menjadi pembeda dengan perangkat Android lainnya.

Samsung Galaxy Note 20 Ultra akan memiliki S Pen dengan latensi 9 ms, sedangkan Samsung Galaxy Note 20 memiliki latensi yang lebih lama, yakni 26 ms.

Untuk tampilan pun keduanya akan memiliki DNA yang sama. Bedanya terletak pada modul kamera yang lebih besar untuk Note 20 Ultra dan layar datar pada Note 20.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya