Samsung Galaxy S21 Tanpa Charger dan Headphone, Harganya Sudah Bocor

Bocoran ponsel Samsung Galaxy S21.
Sumber :
  • YouTube

VIVA – Samsung Galaxy S21 akan dirilis secara global pada Kamis malam, 14 Januari 2021. Rumor mengenai harga yang lebih rendah daripada generasi sebelumnya kembali mencuat.

Samsung Jaminan Data Pengguna Aman saat Servis

Kisaran harganya dimulai pada angka US$900 atau Rp12,6 juta di Korea Selatan. Dilansir dari situs Sammobile pada hari ini bahwa Samsung Galaxy S21 Plus akan dijual pada harga US$1.099 atau Rp15,4 juta.

Baca: Samsung Umumkan Exynos 2100, Pesaing Kuat Snapdragon 888

Dua Ponsel Sultan China Tak Mampu Goyang Canggihnya Samsung Galaxy S21

Kemudian, Samsung Galaxy S21 Ultra antara US$1.299-1.399 atau Rp18-19,6 juta, tergantung pada varian penyimpanan atau ROM 256GB atau 512GB.

Harga seri Samsung Galaxy S21 kemungkinan besar hampir identik di negara-negara lainnya. Perbedaan harga di berbagai pasar terletak di pajaknya saja.

Adu Akting Reza Rahadian dan Dian Sastro Direkam Pakai Kamera Ponsel

Ketiga perangkat akan menawarkan dukungan jaringan seluler generasi kelima. Artinya, Samsung Galaxy S21 akan menjadi perangkat premium 5G pertama milik raksasa teknologi Korea Selatan itu yang memulai debutnya di harga Rp12,6 juta.

Selain itu, ketiganya juga akan menjadi flagship Galaxy pertama berfitur lengkap di segmen harga tersebut, sejak Galaxy S10e diluncurkan dua tahun lalu. Lalu, bocoran warna diungkapkan oleh @rquandt.

Samsung Galaxy S21 Ultra akan tersedia dalam warna Blue, Grey, Brown, Phantom Black, dan Phantom Silver. Khusus warna Blue, Grey, dan Brown memiliki pola rumit karena hampir seperti serat karbon yang melintasi kerangka kamera.

Sedangkan untuk Samsung Galaxy S21 Plus akan dibalut dengan warna Phantom Silver, Phantom Black, Phantom Violet, Bronze dan Red, sehingga totalnya ada lima pilihan warna.

Namun sayangnya, Samsung tidak akan menyertakan charger dan headphone di dalam box penjualan. Konsumen hanya akan mendapat kabel USB Type-C dan alat untuk mengeluarkan slot kartu SIM serta microSD.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya