-
VIVA – Meskipun Disney Plus tidak memiliki banyak konten seperti rivalnya Netflix, namun sejumlah orang secara mengejutkan meninggalkan raja video streaming yang sudah mapan itu dan bertransmigrasi ke layanan baru milik Disney tersebut.
Hingga 2019, Disney masih bekerja dengan Netflix dan memberi perusahaan hak untuk streaming film terbarunya. Disney juga meluncurkan sejumlah acara orisinal di Netflix, termasuk serial TV Marvel yang masih tersedia untuk video streaming di Netflix.
Baca: Fitur Baru Netflix Manjakan Pengguna Indonesia
Namun, era itu sudah berakhir. Disney Plus berharap kontennya yang ramah keluarga akan menarik banyak orang dan menjauh dari Netflix. Selain itu Disney Plus memiliki sejumlah kecil acara dan film orisinal, seperti Star Wars The Mandalorian.
Berikut adalah perbedaan dari dua layanan video streaming tersebut sebagaimana dilansir dari laman Android Authority, Rabu, 3 Maret 2021. Kamu bisa jadikan referensi untuk memilih, apakah layanan video streaming Netflix atau Disney Plus.
Harga