5 Rekomendasi HP Samsung Harga 4 Jutaan, Tampil Lebih Elegan
Kamis, 27 Januari 2022 - 08:07 WIB

Sumber :
- Gizmomaniacs
VIVA – Buat kamu yang mencari hp samsung harga 4 Jutaan, berikut telah kami rangkum sederet rekomendasi hp samsung harga 4 Jutaan yang cocok untuk menemani kegiatan sehari-hari kamu.
Daftar hp samsung harga 4 Jutaan ini akan membuat kamu tampil lebih elegan. Simak ulasan selengkapnya berikut, berdasarkan data yang diolah VIVATekno:
1. Samsung Galaxy A52
Samsung Galaxy A52.
Photo :
- World Raters
Manjakan mata dengan detail yang mengagumkan bersama FHD+ Super AMOLED Display, yang dapat mencapai tingkat kejernihan 800 nits¹ bahkan di bawah cahaya siang hari yang terang.
Eye Comfort Shield² mengurangi cahaya biru dan Real Smooth menjaga tayangan tetap halus, baik saat anda sedang bermain game atau pun scrolling. Semua tersedia pada layar 6.5-inch Infinity-O Display yang lebar.