5 Ponsel Lipat Penantang Samsung Galaxy Fold dan Flip

Samsung Galaxy Z Fold3.
Sumber :
  • Samsung

VIVA – Beberapa waktu belakangan ini, sejumlah vendor mulai mengeluarkan ponsel lipat untuk melawan Samsung yang setiap tahunnya telah rutin merilis perangkat yang dapat dilipat. Informasi terbaru datang dari Google yang dikatakan akan mengenalkan ponsel lipat bernama Pixel Notepad.

Guna mengetahui vendor mana saja yang telah maupun akan mengeluarkan ponsel lipat, simak informasi di bawah ini yang dihimpun VIVA Tekno dari berbagai sumber, Sabtu 29 Januari 2022.

Huawei

Sejak 2019 raksasa teknologi asal China ini sudah mengenalkan perangkat pertama mereka Mate X yang dibanderol sekitar Rp36 juta. Baru saja mereka mengumumkan penjualan seri terbarunya, P50 Pocket untuk pasar global.

Artis China Guan Xiaotong memegang Huawei P50 Pocket.

Photo :
  • Tech News Space

P50 Pocket melanjutkan desain dari seri Huawei P50 dan menggunakan desain kaca terstruktur 3D yang dibuat khusus. Terdapat layar utama OLED 120Hz 6,9 inci dengan rasio aspek 21:9 yang tinggi dan resolusi 2790 x 1188 piksel. Harganya mulai dari Rp21 juta.

Oppo

Ponsel lipat pertama mereka adalah Oppo Find N yang memiliki rasio lanskap, Flexion Hinge, Mode FlexForm, Serene Display, tiga kamera unggulan, desain ergonomis dan performa yang diklaim menjadikannya smartphone lipat yang lebih baik serta mampu memenuhi kebutuhan lebih banyak pengguna.

Saat ini ponsel hanya dijual untuk pasar China saja. Harga eceran untuk model dasar adalah US$1.206 atau Rp17 juta. Sedangkan versi kelas atas berharga US$1.410 atau Rp20 juta.

Xiaomi

Ponsel lipat Xiaomi Mi Mix Fold dirilis perdana pada 16 April 2021. Ini memiliki layar internal OLED berukuran 8.01 inchi dengan aspek rasio 4:3 seukuran tablet. Panel mendukung HDR10 plus dan Dolby Vision, akurasi warna DCI-P3, serta layar eksternalnya berukuran 6,52 inci.

Xiaomi Mi Mix Fold

Photo :
  • Gizmochina

Mi Mix Fold menggunakan panel AMOLED dengan resolusi 840 x 2.520 piksel dengan aspek rasio 27:9. Ponsel lipat ini memiliki refresh rate 90Hz ditambah touch sample rate 180Hz. Xiaomi mengembangkan engsel berbentuk U yang diklaim 27 persen lebih ringan dari engsel yang digunakan perangkat lipat lainnya.

Mi Mix Fold RAM 12GB/ROM 256GB dijual dengan harga 9.999 Yuan (Rp20,9 juta). Sedangkan RAM 16GB/ROM 512GB dibanderol 12.999 Yuan (Rp27,2 juta).

Google

Jangan Sampai Terlewat Ramadan Sale di Blibli, Promo Spesial Smartphone iPhone, Samsung dan Oppo

Google akan merilis ponsel lipat mereka, paling lambat pada akhir tahun. Pixel Notepad disebut akan dibanderol dengan harga Rp20 juta. Alih-alih terlihat lebih tinggi dan ramping, Google memilih bentuk yang lebih terlihat mini dan sedikit berisi untuk perangkatnya ini.

Dari segi spesifikasi, ponsel nampakanya akan menggunakan chip besutannya yaitu Tensor yang juga digunakan di seri Google Pixel 6. Pada kamera utama, Google tengah mencoba menyiapkan kamera 12,2MP dengan sensor serupa di Google Pixel 5. Selain itu, akan ada sensor ultrawide dan dua kamera 8MP untuk berswafoto. Dua kamera itu akan terletak di bagian luar dan dalam ponsel.

3 Rekomendasi HP Samsung Terbaik Harga Dibawah Rp 5 Juta, Bisa Buat Hadiah Lebaran

Motorola

Perusahaan telah mengkonfirmasi pengembangan generasi ketiga dari Motorola dari unggahan media sosial Weibo. Itu akan memiliki performa yang lebih baik dengan user interface (UI) yang juga ikut ditingkatkan.

Influencer dan Gamer dari Seluruh Dunia Siap Menyerbu Tangerang, Banten

Lalu, dari segi desain, eksekutif tersebut memastikan Motorola Razr generasi ketiga akan lebih cantik dibanding dua generasi sebelumnya. Ponsel lipat itu juga dijanjikan akan rilis secara eksklusif terlebih dahulu di China.

Samsung Galaxy S24 series.

Harus Bangga Jika Punya 6 HP Samsung Ini

Bagi kamu yang punya HP dan tablet Samsung ini boleh bangga karena sudah bisa menggunakan Galaxy AI. Layanan kecerdasan buatan itu bisa dinikmati gratis hingga 2025.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024