Realme Narzo 50A Prime Tetap Gahar meski Tanpa Charger

Realme Narzo 50A Prime.
Realme Narzo 50A Prime.
Sumber :
  • Gizmochina

VIVA – Realme Narzo 50A Prime resmi memulai kiprahnya di Tanah Air. Perangkat ini menjadi yang pertama dari Realme Indonesia yang dijual tanpa menyertakan charger di dalam kardus.

Keputusan Realme untuk meniadakan charger di box penjualan Narzo 50A Prime bukan sekadar mengikuti tren.

Namun, sebagai upaya menghadirkan produk ramah lingkungan.

Menurut keterangan dari Madhav Seth, Vice President of Realme and President of Realme International Business Group, langkah ini diambil sebagai tujuan untuk mencapai target emisi nol bersih.

"Kami sudah mengambil inisiatif untuk fokus pada keberlanjutan lingkungan dan berusaha untuk mencapai target emisi nol bersih pada tahun 2025," jelas Seth, Senin, 11 April 2022.

Selain itu, keputusan untuk meniadakan charger di dalam kardus penjualan membuat Realme bisa fokus untuk meningkatkan spesifikasi, kinerja dan juga fitur yang dimiliki Realme Narzo 50A Prime, namun tetap hadir dengan harga terbaik di segmennya.

Bidik gamer

Halaman Selanjutnya
img_title