Smartwatch Bukan Hanya Sekadar Gaya

Smartwatch Luna.
Sumber :
  • Luna

VIVA – Jam tangan pintar atau smartwatch baru kembali meramaikan pasar Tanah Air. Kali ini datang dari brand Luna smartphone, yakni Luna W7 dan Luna W1.

Huawei Band 9: Layar Mirip Smartwatch, Harga Cuma Setengah Juta

Perangkat tersebut hadir sebagai jawaban untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Selain untuk meningkatkan status sosial, smartwatch ini juga sangat fungsional nan stylish.

Smartwatch Luna W7 dan Luna W1 memiliki bentuk yang sangat mirip dengan jam tangan pada umumnya.

Apple Watch 10 Dibekali Fitur Pengukur Tekanan Darah

Tidak hanya untuk melihat waktu, smartwatch ini memiliki fungsi lain yang dapat dimaksimalkan dengan menyambungkan perangkat ke smartphone. Beragam fitur sudah tertanam di wearable ini.

"Untuk smartwatch Luna W7 hadir dengan desain elegan dan mewah. Smartwatch ini menunjang kegiatan sehari-hari baik itu formal atau pun nonformal," kata Marketing Communication Luna Indonesia Aldiano, dalam konferensi pers virtual, Rabu, 20 April 2022.

Haylou RS5 Smartwatch Hadir dengan Display AMOLED 2.01"

Smartwatch Luna W7 mempunyai strap dengan design leather look yang dapat menemani penggunanya ke acara formal serta sertifikasi IP68 yang dapat menemani kegiatan berolahraga.

Smartwatch Luna.

Photo :
  • Luna

Perangkat ini juga dijejalkan puluhan watch face gratis yang dapat diunduh. Sebelum mengaktifkan smartwatch ini, untuk terlebih dahulu mengunduh aplikasi bernama Da Fit melalui Play Store atau App Store.

"Setelah membuka aplikasi Da Fit dan melakukan setting profil, kemudian klik Add Device, pilih perangkat Luna W7. Smartwatch pun selesai terhubung dengan smartphone Anda," kata Aldiano.

Selain untuk menerima beragam notifikasi, seperti pesan WhatsApp, Instagram dan Facebook, perangkat juga bisa melakukan telepon, tes denyut jantung dan dapat merekam statistik jantung pengguna sepanjang hari. Smartwatch Luna W7 dibanderol Rp800 ribu.

Sementara Smartwatch Luna W1 merupakan versi terjangkau dari Luna W7. Perangkat hadir dengan strap karet yang flexibel serta sertifikasi IP68 yang tahan air atau keringat.

Luna W1 juga sudah tersedia puluhan watch face gratis yang dapat diunduh. Harganya dibanderol Rp400 ribu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya