Oppo A97 5G Siap Debut

Oppo Reno7 5G.
Sumber :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

VIVA – Oppo A97 5G kabarnya akan segera melenggang ke pasar dalam waktu dekat. Hal ini diungkapkan oleh situs China Telecom yang telah memunculkan bocoran spesifikasi, harga, hingga tanggal rilis smartphone tersebut, yakni pada 15 Juli mendatang.

Mendag Zulhas Tegas Tolak Impor Bawang Merah di Tengah Lonjakan Harga

Mengutip dari situs Gadgets360, Kamis 7 Juli 2022, Oppo A97 5G ini nantinya, akan tampil dengan nomor model PFTM10.

Perihal prosesor, Oppo A97 5G akan diperkuat oleh prosesor MediaTek Dimensity 810 keluaran MediaTek dan hadir dengan layar seluas 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ atau 1080 x 2408 piksel.

Neta Pamer Mobil SUV Baru Rp200 Jutaan

Kamera dari Oppo A97 5G ini diyakini akan disematkan dengan kamera berkapasitas 48MP pada kamera utama dan kamera sekunder 2MP di bagian belakang. Lalu kamera depan untuk keperluan swafoto akan dipersenjatai oleh kamera beresolusi 8MP.

Sementara untuk kapsitas penyimpanannya, Oppo A97 5G akan tersedia dalam dua versi kapasitas penyimpanan. Yaitu, RAM sebesar 8GB dan 12GB dengan tambahan storage sebesar 256GB. 

Harga Emas Hari Ini 25 April 2024: Produk Antam Melorot, Global Bervariasi

Selain itu, smartphone ini juga akan disematkan dengan baterai berkapasitas besar, yaitu 5.000mAh dengan port pengisian daya USB-C.

Adapun, untuk bocoran fitur lainnya yang turut melengkapi Oppo A97 5G ini meliputi dual SIM, sistem Android 12, jack audio 3.5mm, dan sensor sidik jari yang terletak pada tombol daya.

Adapun ponsel ini hadir dengan dimensinya sebesar 163.8 x 75.1 x 7.99mm dengan bobot 190 gram.

Nantinya, Oppo A97 5G ini akan tersedia dalam tiga varian warna, meliputi Cherry Blossoms, Deep Sea Blue, dan Quiet Night Black. Bicara harga, Oppo A97 5G ini nantinya diprediksi akan dibanderol dengan harga 2.299 Yuan (Rp 5,1 juta).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya