Selasa Besok, BlackBerry Z30 Resmi Hadir di Indonesia

BlackBerry Z30
Sumber :
  • venusbuzz.com
VIVAnews -
Setelah menyapa India akhir bulan lalu, BlackBerry Z30 kabarnya akan segera dirilis resmi di Indonesia besok, Selasa 19 November 2013.


Mengambil tempat di Ritz-Carlton, Pasific Place, Jakarta, BlackBerry akan merilis ponsel teranyarnya yang berlayar besar, 5 inci super AMOLED beresolusi 1280x720 piksel, yang bergelar phablet
(smartphone-tablet).


Dari undangan yang diterima
VIVAnews,
pada acara besok BlackBerry hanya akan memboyong satu tipe saja, yakni BlackBerry Z30. Untuk harga, perusahaan Kanada itu belum bersedia mengungkapkan. Sebagai perbandingan, di India, phablet ini dilepas dengan harga Rs39.000, atau setara Rp6,9 juta.


BlackBerry Z30 menjadi ponsel pertama BlackBerry yang mengadopsi sistem operasi terbaru, yaitu OS BB10.2.

Sebagian Daerah Hapus Pajak Progresif dan Bea Balik Nama, Ini Daftarnya

Melansir
Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)
IBN Live,
sistem operasi BB10 versi 10.2 menawarkan serentet perbaikan dari versi terdahulunya 10.1. Perubahan paling menonjol terletak di sistem notifikasi.
Kiprah Ninja Xpress Jadi 'Teman' UMKM Bantu Naik Kelas


Pengguna perangkat BlackBerry Z30 dapat langsung membalas pesan melalui notifikasi yang masuk. Artinya, pengguna tidak perlu membuka aplikasi pesan untuk membalas pesan.


Tak hanya itu, jika perangkat sedang dalam keadaan terkunci. Pengguna tidak perlu membuka kunci untuk melihat notifikasi pesan yang masuk. Cukup menekan tombol kunci untuk melihat preview pesan yang masuk. Mudah dan lebih praktis.


BlackBerry Z30 adalah ponsel yang bekerja dengan prosesor dual-core 1,7 GHz Snapdragon S4 Pro, dipadu dengan kartu grafis quad-core.


Pada bagian belakang, disematkan kamera berkemampuan 8 MP dengan bukaan lensa f/2.2 dan mampu merekam video 1080 piksel alias Full-HD. Untuk kamera depan, Z30 memakai kamera 2 MP yang bisa merekam video 720 piksel (HD).


Di dalam Z30 sudah tersedia memori sebesar 16 GB dan dapat ditambah sampai 64 GB. Untuk ketahanan pengguna, ponsel sudah memakai baterai 2.880 mAh. BlackBerry mengklaim ponselnya Z30 bisa bertahan hingga 25 jam pemakaian.


Fitur baru lainnya, BlackBerry juga menghadirkan BlackBerry Natural Sound pada tipe Z30. Fitur ini hanya terdapat di OS BB10 versi 10.2, dan memungkinkan pengguna bisa mendengarkan musik dengan nada yang variatif. Bagaimana, minat? Tunggu sampai besok. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya