WhatsApp Punya Bos Baru, 'Orang Dalam' Facebook

Logo aplikasi WhatsApp.
Sumber :
  • REUTERS/Dado Ruvic

VIVA – Layanan perpesanan instan, WhatsApp, punya bos baru. Hanya satu minggu setelah Chief Executive Officer dan co-founder WhatsApp, Jan Koum, mengundurkan diri, Facebook langsung mengumumkan penggantinya, yaitu Chris Daniels.

Taliban Plans to Block Facebook Access in Afghanistan

Menurut Recode, Rabu 9 Mei 2018, Daniels adalah eksekutif produk Facebook yang telah menjalankan internet.org, situs yang menghadirkan layanan internet gratis, yang juga milik Facebook.

Media Sosial Whatsapp.

Taliban Akan Blokir Akses Facebook di Afghanistan

Ia telah bergabung dengan Facebook selama lebih dari tujuh tahun, namun Daniels belum pernah bekerja di WhatsApp. Meski begitu, alasan dipilihnya Daniels karena dirinya berhasil menangani jaringan infrastruktur nirkabel buruk saat memimpin internet.org di luar negeri.

Pengalaman inilah menjadi kunci Daniels menjalankan WhatsApp, yang masih memilah model bisnisnya hampir empat tahun setelah Facebook mengakuisisi WhatsApp sebesar US$19 miliar.

Knowing Ways to Send Large Document Size on WhatsApp Easily

Kala WhatsApp dipimpin Koum, ia berjanji untuk menjaga WhatsApp bebas iklan, meskipun aplikasi ini sekarang dimiliki oleh salah satu perusahaan periklanan terbesar di dunia.

Pendiri WhatsApp, Jan Koum

Sementara pasar terbesar WhatsApp adalah Brasil dan India, dan banyak upaya bisnis barunya berfokus pada pasar internasional.

Dalam peran barunya ini Daniels akan melapor kepada Chief Product Officer Facebook, Chris Cox. Pekerjaan baru Daniels ini hanyalah salah satu dari banyak peran baru yang diberikan Facebook.

Pekan ini, Facebook mengalami apa yang bisa dibilang restrukturisasi organisasi terbesar dalam sejarah sejak berdiri pada Februari 2004. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya