Masuk Singapura, Gojek Siap Bersaing Sehat di Wilayah Grab

Layanan Gojek.
Sumber :
  • Instagram/@gojekindonesia

VIVA – Gojek mulai beroperasi di Singapura hari ini, Kamis, 29 November 2018. Perusahaan asal Indonesia itu merilis aplikasi uji coba versi beta, sebelum ekspansi secara penuh pada tahun depan.

10 Negara Paling Bahagia di Asia, Indonesia Peringkat Berapa?

Sebagaimana diketahui, Singapura merupakan markas Grab, yang merupakan pesaing Gojek. Selama ini, pasar Singapura juga telah didominasi oleh Grab, terutama sejak perusahaan itu mengakuisisi Uber, yang sekaligus menandai berakhirnya persaingan panas antara keduanya.

Terkait hal itu, Presiden Gojek, Andre Soelistyo mengatakan pada wartawan bahwa keberadaan perusahaannya di Negeri Singa akan menghadirkan persaingan sehat. Demikian seperti dikutip dari laman Phys.org.

PM Singapura Lee Hsien Loong Mundur dari Jabatan, Ini Sosok Penggantinya

"Hari ini menandai perjalanan bagi kami untuk berada di Singapura sehingga kami sangat gembira, dengan rendah hati," kata Andre.

Aplikasi beta Gojek masih tersedia untuk pelanggan terbatas, dan hanya akan mencakup sebagian wilayah di Singapura. Versi beta digunakan untuk menguji dan mendapatkan umpan balik dari pengguna sebelum layanan penuh dimulai.

Bansos Disoalkan, Airlangga Bandingkan dengan Negara Lain: Lebih Rendah dari India hingga Amerika

Gojek telah bermitra dengan bank DBS Singapura, untuk dapat memanfaatkan basis nasabah dan pemberi pinjaman untuk mendorong pangsa pasar, serta menawarkan manfaat kepada pelanggannya sebagai imbalan.

Gojek juga dikabarkan mendapat dukungan keuangan dari investor termasuk Google, Temasek dan Tencent Singapura.start

Rombongan Emak-emak Makan di Bandara Changi Singapura

Berasa di Curug, Emak-emak Indonesia Gelar Tikar dan Makan Lesehan di Bandara Changi

Media sosial kembali dihebohkan dengan rombongan emak-emak yang tengah makan bersama sambil lesehan di Bandara Changi, Singapura. Tak lupa, mereka juga membawa cobek.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024