Tragisnya Nikola Tesla, Ilmuwan yang Meninggal Dunia dalam Kesendirian

Nikola Tesla.
Sumber :
  • Stefano Bianchetti

VIVA Tekno – Insinyur dan fisikawan Serbia-Amerika, Nikola Tesla (1856-1943) membuat lusinan terobosan dalam produksi, transmisi, dan penerapan tenaga listrik.

Penemu Partikel Tuhan Meninggal Dunia

Ia menemukan motor arus bolak-balik (AC) pertama dan mengembangkan generasi AC serta teknologi transmisi, menurut lamn History, Selasa, 6 Desember 2022.

Meskipun terkenal dan dihormati, namun Nikola Tesa tidak pernah mampu menerjemahkan penemuannya yang banyak menjadi kesuksesan finansial jangka panjang, tidak seperti majikan yang juga saingan utamanya, Thomas Alva Edison.

Samudra Tersembunyi Ditemukan di Perut Bumi, Tiga Kali Lebih Besar dari Lautan Biasa

Nikola Tesla lahir pada 1856 di Smiljan, Kroasia, yang saat itu merupakan bagian dari Kekaisaran Austro-Hongaria.

Ayahnya adalah seorang pendeta di gereja Ortodoks Serbia, sementara ibunya mengelola pertanian keluarga.

5 Fakta Menarik Gerhana Matahari Total pada 8 April 2024

Thomas Alva Edison

Thomas Alva Edison Penemu Bola Lampu Pijar

Photo :
  • U-Report

Nikola Tesla tiba di New York pada 1884 dan dipekerjakan sebagai insinyur di kantor Thomas Alva Edison di Manhattan.

Ia bekerja di sana selama satu tahun, membuat Edison terkesan dengan ketekunan dan kecerdikannya.

Pada satu titik Edison memberi tahu Tesla bahwa dia akan membayar US$50.000 untuk desain yang lebih baik pada produk dinamo DC-nya. Setelah berbulan-bulan bereksperimen, Tesla memberikan solusi dan meminta uang. 

Tapi Edison menolak, berkata, "Tesla, Anda tidak mengerti humor Amerika kami," katanya. Tesla pun berhenti setelah melakukan itu.

Nikola Tesla dan Westinghouse

Nikola Tesla

Photo :
  • Getty Images

Setelah upaya yang gagal untuk memulai Tesla Electric Light Company dan tugas menggali parit seharga US$2 per hari, Tesla menemukan pendukung untuk mendukung penelitiannya tentang arus bolak-balik. 

Pada 1887 dan 1888, dirinya diberikan lebih dari 30 paten untuk penemuannya dan diundang untuk berbicara dengan American Institute of Electrical Engineers atas karyanya.

Ceramahnya menarik perhatian George Westinghouse, penemu yang telah meluncurkan sistem daya AC pertama di dekat Boston dan merupakan pesaing utama Edison dalam "Battle of the Currents".

Westinghouse menyewa Tesla, melisensikan paten untuk motor AC-nya dan memberinya lab sendiri. Pada 1890, Edison mengatur agar seorang pembunuh New York dihukum mati di kursi listrik bertenaga AC —sebuah aksi yang dirancang untuk menunjukkan betapa berbahayanya standard Westinghouse.

Nikola Tesla.

Photo :
  • U-Report

Didukung oleh royalti Westinghouse, Tesla menyerang balik. Tetapi Westinghouse dipaksa oleh para pendukungnya untuk menegosiasi ulang kontrak mereka, dengan Tesla melepaskan hak royaltinya.

Kemudian pada 1890-an, Nikola Tesla menemukan osilator listrik, meteran, lampu yang disempurnakan, dan trafo tegangan tinggi yang dikenal sebagai koil Tesla. 

Dia juga bereksperimen dengan sinar-X, memberikan demonstrasi komunikasi radio jarak pendek dua tahun sebelum Guglielmo Marconi dan mengemudikan perahu yang dikendalikan radio di sekitar kolam di Madison Square Garden. 

Tesla dan Westinghouse menggelar Pameran Kolumbia Dunia tahun 1893 di Chicago dan bermitra dengan General Electric untuk memasang generator AC di Air Terjun Niagara, menciptakan pembangkit listrik modern pertama.

Kegagalan, Kematian, dan Warisan Nikola Tesla

Potret terakhir Nikola Tesla

Photo :
  • Tesla – Master of Lightning

Pada tahun 1895, laboratorium Tesla di New York terbakar, menghancurkan catatan dan peralatan berharga selama bertahun-tahun. Tesla pindah ke Colorado Springs selama dua tahun, kembali ke New York pada tahun 1900. 

Dia mendapatkan dukungan dari pemodal JP Morgan dan mulai membangun jaringan komunikasi global yang berpusat di menara raksasa di Wardenclyffe, Long Island. Tapi kemudkan dana habis dan Morgan menolak keras skema muluk Tesla.

Tesla menjalani dekade terakhirnya di sebuah hotel kecilndi New York karena tidak memiliki uang, mengerjakan penemuan-penemuan baru bahkan ketika energi dan kesehatan mentalnya memudar.

Ia menghabiskan tahun-tahun terakhirnya dengan memberi makan dan berkomunikasi dengan merpati kota.

Nikola Tesla telah menjadi seorang vegetarian dan hidup hanya dengan susu, roti, madu, dan jus sayuran.

Pada 7 Januari 1943, usia 86 tahun, Tesla meninggal sendirian di Kamar 3327 Hotel New Yorker. Tubuhnya kemudian ditemukan oleh pembantu Alice Monaghan setelah memasuki kamar Tesla, mengabaikan tanda 'jangan ganggu' yang dipasang di pintu dua hari sebelumnya.

Asisten pemeriksa medis HW Wembly memeriksa jenazah dan memutuskan bahwa penyebab kematiannya adalah trombosis koroner.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya