Cara Membuat Pangkat di Word, Untuk Rumus MTK, Fisika dan Kimia

MS Word.
Sumber :

VIVA – Word atau Ms Word mungkin sudah tidak asing lagi bagi kamu seorang pelajar khususnya yang menyukai kegiatan menulis menggunakan aplikasi satu ini, dalam aplikasi pengolah kata yang bisa dibilang lengkap ini kamu dapat membuat dokumen berupa tulisan, dokumen gambar hingga dokumen yang berisikan rumus-rumus matematika, kimia dan fisika.

Kisah Profesor Matematika yang Ditaklukkan Al Quran dan Akhirnya Masuk Islam

Dengan aplikasi ini kamu dapat dengan mudah menambahkan pangkat baik yang sering digunakan untuk rumus matematika (pangkat atas) maupun yang sering digunakan untuk kimia dan fisika (pangkat bawah).

Meski sudah terdapat lama di word, mungkin beberapa orang masih belum mengetahui letak keberadaannya di mana. Nah, oleh karena itu pada artikel kali ini VIVA telah merangkum terkait uraian lengkap cara penggunaan rumus di word yang perlu kamu ketahui untuk mempermudah segala aktivitasmu.

Khazanah: Karya Monumental Muhammad bin Musa al-Khwarizmi di Dunia Matematika

Membuat pangkat atas

Pangkat atas adalah pangkat yang sering digunakan untuk rumus-rumus matematika, seperti halnya tanda kuadrat, kubik, dan lainnya. Ada 3 cara pembuatan rumus atas di word, berikut caranya:

Lonjakan Suara PSI Jadi Sorotan, Burhanuddin Muhtadi Sempat Bilang Begini

Gunakan tombol kombinasi

Cara membuat pangkat di word

Photo :
  • Tangkap layar

  1. Seleksi semua angka atau huruf yang akan kamu berikan pangkat sambil menekan Ctrl
  2. Lalu tekan Ctrl berbarengan dengan Shift berbarengan dengan menekan tombol + 2 kali bersamaan.
  3. Selain menggunakan kombinasi di atas, kamu juga dapat menggunakan kombinasi berikut. Tekan Alt H dan angka 6 secara bersamaan. Alt+H+6

Menggunakan Equation

Cara membuat pangkat di word

Photo :
  • Tangkap layar

  1. Dalam fitur Equation terdapat beberapa macam rumus yang dapat kamu gunakan di word. Dengan fitur ini kamu dapat membuat perpangkatan dengan sangat mudah.
  2. Klik Insert, pilih Equation lalu tekan Insert New Equation
  3. Pilih (ex) untuk menambahkan pangkat
  4. Tinggal kamu pilih pangkat yang kamu butuhkan.

3. Menggunakan subscript

  1. Tulis formula yang ingin kamu berikan pangkat
  2. Blok angka atau huruf yang ingin kamu buat pangkat, contoh X5=Y5+Z5, maka kamu hanya perlu blok angka 5-nya saja
  3. Selanjutnya klik superscript (X2) yang terletak di sawah size font. Secara otomatis angka dan huruf yang kamu blok sudah berubah menjadi pangkat.

Membuat pangkat bawah

Sama halnya pangkat atas, tidak terlalu berbeda jauh pengerjaannya, pangkat bawah yang dipergunakan untuk rumus kimia dan fisika ini dapat kamu buat di word, berikut caranya

Memanfaatkan tombol kombinasi

  1. Tulis nilai pangkat yang kamu inginkan
  2. Seleksi angka atau huruf yang ingin kamu berikan pangkat
  3. Tekan Ctrl + =

Kami sangat menyarankan kamu menggunakan car anomer 1 ini

2. Menggunakan equation

  1. Klik Insert lalu pilih Equation kemudian klik New Equation
  2. Pilih opsi (ex) lalu pilih font pangkat bawah

3. Menggunakan subscript

Cara membuat pangkat di word

Photo :
  • Tangkap layar

  1. Siapkan tulisan dengan angka atau huruf yang ingin kamu buatkan pangkat
  2. Blok angka atau huruf tersebut
  3. Pada halaman Home, klik Subscript (X2) letaknya di bawah size font. 
Ilustrasi SIM

Jangan Panik Jika Ada Angka Ini di SIM Anda

Surat Izin Mengemudi atau SIM adalah dokumen resmi yang wajib dimiliki oleh setiap pengemudi kendaraan bermotor di Indonesia. SIM menjadi bukti bahwa pengemudi telah memi

img_title
VIVA.co.id
8 April 2024