35 Perguruan Tinggi Ikut Hibah Kompetensi Kewirausahaan 2022

35 Perguruan Tinggi Ikut Hibah Kompetensi Kewirausahaan 2022
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Edukasi – Sebanyak 35 perguruan tinggi mengikuti acara Hibah Kompetensi Kewirausahaan (HoKi) 2022. Acara ini digagas oleh PT Pegadaian dan Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) dengan tujuan untuk menumbuhkembangkan semangat kewirausahaan di kalangan mahasiswa

Brigjen Nurul Bicara Strategi STIK Lemdiklat Cetak Pemimpin Polri yang Mumpuni

Mengusung tema #CiptakanPeluang Bisnis Mahasiswa, Siap Mendunia, HoKi Season 2 tahun 2022 melahirkan 10 tim pemenang yang telah melalui berbagai tahapan seleksi. HoKi Season 2 membuka pendaftaran mulai 24 Oktober hingga 6 Desember 2022. Selama pendaftaran berlangsung, panitia juga mengadakan sosialisasi secara online dan offline ke-28 perguruan tinggi komisariat ataupun non-komisariat ISEI Jakarta.

35 Perguruan Tinggi Ikut Hibah Kompetensi Kewirausahaan 2022

Photo :
  • Istimewa
10 Kampus Bisnis Terbaik Dunia Tahun 2024

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan, menyambut baik kegiatan tersebut. Ia mengatakan, para mahasiswa adalah calon pemimpin di masa yang akan datang. Oleh karena itu, antusiasme mereka saat ini menjadi modal penting di masa yang akan datang.

"Saya sangat mengapresiasi semangat para peserta untuk mengikuti acara HoKI season 2. Tahun ini, acara diikuti oleh 156 tim dari 35 Perguruan Tinggi di DKI Jakarta. Jumlah ini meningkat hingga 10 kali lipat dari penyelenggaraan HoKi Season 1 di tahun 2021 yang hanya melibatkan 3 perguruan tinggi sebagai pilot project. Saya berharap tahun depan semakin banyak lagi peserta yang bergabung," ujar Damar dalam keterangannya yang diterima VIVA, Selasa 20 Desember 2022. 

Mahasiswa Yahudi Ketakutan usai Demo Anti-Israel Merebak di Kampus-kampus New York

Adapun tahapan seleksi yang dilalui oleh seluruh tim, di antaranya adalah tahapan seleksi administrasi, seperti pengecekan kelengkapan dokumen yang dipersyaratkan hingga melakukan background checking kepada pihak Perguruan Tinggi tentang status mahasiswa yang mendaftar.

35 Perguruan Tinggi Ikut Hibah Kompetensi Kewirausahaan 2022

Photo :
  • Istimewa

Setelah itu, tim yang lolos administrasi akan masuk ke seleksi proposal. Pada tahap ini, beberapa poin yang menjadi penilaian adalah kreativitas (gagasan dan keunggulan produk) sebesar 25 persen, Peluang pasar sebesar 25 persen, Potensi Bisnis (potensi perolehan profit dan potensi keberlanjutan usaha) sebesar 25 persen, Timeline Bisnis sebesar 15 persen dan Penyusunan Anggaran Biaya sebesar 10 persen. 

Setelah melalui seleksi administrasi dan proposal, terpilihlah 20 semifinalis yang diumumkan secara
online pada 12 Desember 2022 lalu, dalam acara Road To Semi Final HoKi Season 2. Ke-20 semifinalis ini terdiri dari 16 tim dengan kategori bisnis F&B, 2 tim dengan kategori bisnis fesyen, dan 2 tim dengan kategori bisnis kriya.

Para semifinalis kembali dihadapkan pada seleksi selanjutnya, yaitu Presentasi Bisnis yang diadakan pada 14 dan 15 Desember 2022 di Kantor Pusat Pegadaian Jl. Kramat No. 162, Jakarta Pusat. Adapun poin-poin yang menjadi penilaian adalah Analisis Masalah dan Solusi (20 persen), Branding dan Desain Produk (10 persen), Kemampuan Presentasi sebesar (15 persen), Teknik Visualisasi Data (15 persen) dan Kemampuan Menjawab serta Mempertahankan Argumen (30 persen). 

Presentasi Bisnis ini dinilai langsung oleh dewan juri. Adapun dewan juri pada tahap ini adalah Winang Budoyo selaku Chief Economist PT. Bank Tabungan Negara, Dina Dellyana selaku Director of Business Incubator-The Greater Hub Sekolah Bisnis dan Manajemen IT, dan Valentino Ivan selaku F&B Idea Expert.

Dari tahap presentasi bisnis tersebut, terpilih 10 tim pemenang yang akan mendapatkan Dana Hibah sebesar Rp30 juta setiap timnya. Ke-10 tim pemenang tersebut, di antaranya 2 tim dari Universitas Tarumanagara, 2 tim dari Kalbis Institute, 2 tim dari BRI Institute, 1 tim dari Universitas Pancasila, 1 tim dari UPN Veteran Jakarta, 1 tim dari Universitas Trilogi, dan 1 tim dari Universitas Pertamina. 

Sebanyak 10 tim pemenang tersebut diumumkan secara langsung pada acara Awarding Night HoKi Season 2 yang diadakan di Ballroom Cakrawala II A lt. 5 Gedung Sarinah.

Dalam acara tersebut, hadir pula Staf Ahli Menteri BUMN Bidang Keuangan dan Pengembangan UMKM Loto Srinaita Ginting, Sekretaris Umum ISEI Jakarta Agustian Partawidjaja, jajaran Direksi PT Pegadaian dan tamu undangan lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya