VIDEO: Jejak Sejarah Polisi di Museum Polri

Poster Raksasa Anti Korupsi di Mabes Polri
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis
VIVA.co.id -
Dolan ke Museum Batik Pekalongan
Siapa yang menyangka jika sebuah sepeda ontel dan motor bermerk Harley Davidson rupanya pernah menjadi kendaraan patroli bagi kepolisian republik Indonesia di era kemerdekaan. Ya, kendaraan-kendaraan ini dapat anda lihat langsung di Museum Polri yang berlokasi di wilayah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Museum di Inggris Pamer Koleksi Feses Hewan dan Manusia

Museum ini memberikan pengetahuan lengkap tentang kepolisian Indonesia. Sejarah Polri mulai dari era kemerdekaan hingga kini dapat anda pelajari di sini.
Satu-satunya Museum Alat Vital di Dunia




Museum yang terdiri dari tiga lantai ini didesain modern dan tertata rapi sesuai dengan tema di setiap lantainya.


Di lantai pertama, salah satu hal yang menarik adalah kendaraan-kendaraan yang digunakan polisi pada masa silam. Di antaranya sepeda motor merk Harley Davidson WLAs Class yang digunakan untuk keperluan patroli tahun 1943.


Lalu ada berbagai macam alat penyelidikan seperti alat pendeteksi kebohongan, dan kamera tersembunyi yang dipamerkan. Tak ketinggalan juga daftar nama pelaku kejahatan, mulai dari rakyat biasa hingga penjahat kelas kakap, Kusni Kasdut, ikut diabadikan.


Di rumah sejarah ini juga ditampilkan senjata-senjata yang digunakan kepolisian. Mulai dari senjata serbu, laras panjang, hingga roket yang pernah digunakan pada Perpera di Irian Jaya pada tahun 1963.


Beragamnya atribut kepolisian di Museum Polri menjadi daya tarik bagi pengunjung.


Menaiki lantai dua museum Polri ada
kiss corner,
yang memang dikhususukan bagi anak-anak. Menjadi lebih dekat dengan seluruh lapisan masyarakat merupakan salah satu alasan dibangunnya Museum Polri ini.


"Pak Bambang Hendarso Danuri itu ketika masih menjabat sebagai kapolri merasa bahwa Polri itu harus memiliki identitas. Jadi ketika dia berkunjung ke luar negeri untuk melihat museum-museum yang ada di luar negeri dan Polri tidak memiliki museum, itulah prakarsa dari beliau untuk mendirikan suatu museum di instansi Polri ini. Instansi Polri bekerjasama dengan tim pembangun museum berusaha mengumpulkan sejarah instansi Polri, di bawah ada Sespam, mobil dan segala macam yang berhubungan dengan sejarah Polri itu dikumpulkan dari seluruh Indonesia. Jadi tema dari Museum Polri ini adalah modern, interaktif, edukasi dan rekreasi," kata pengelola Museum Polri, Iptu Tri Winarsih yang akrab disapa Wina ini.


Di lantai paling atas, pengunjung disuguhkan sebuah ruangan yang berisi kegiatan polisi melawan teroris. Salah satunya adalah sisa-sisa teror bom Bali yang ikut dipajang.


Tak terasa, hanya dengan mengitari museum ini, kita dapat dengan cepat mengetahui sejarah kepolisian sejak dulu hingga kini. Dan yang terpenting pengunjung dapat menikmati ini semua tanpa dipungut biaya.

![vivamore="
Baca Juga
:"]

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya