Amel Carla Ajak Anak Yatim Piatu Berbelanja

Amel Carla
Sumber :
  • Diza Liane/VIVALIFE

VIVA.co.id – Menjelang Lebaran, Amel Carla berpartisipasi dalam acara yang dimotori oleh Kak Seto untuk mengajak anak-anak yatim piatu berbelanja baju Lebaran. Masing-masing anak mendapatkan jatah Rp300 ribu, untuk berbelanja salah satu pusat perbelanjaan di wilayah Thamrin. 

Serial Teman Ngekost Ditonton Hampir 3 Juta Orang, Ini Kata Amel Carla

Amel mengaku pengalaman ini sudah kali keduanya diajak Kak Seto menyantuni anak yatim piatu. Sebelumnya, ia lakukan pada Ramadan 2015 lalu. 

"Jujur pusing juga, karena Amel kalau belanja, suka lihat-lihat. Kalau lucu, ya cobain, kalau enggak cocok, ya sudah. Tetapi, ini kan ada enam orang di kelompok Amel sendiri. Dan, seleranya beda-beda. Agak pusing sih, tetapi seru," ujar Amel di Sarinah Jakarta.

Amel Carla Pernah Ketipu Belanja Online: Gak Sesuai Ekspektasi

Amel sendiri mengaku sangat mendukung kegiatan sosial serupa ini, yang mana dapat dilakukan dengan berbagai cara. Terlebih di hari puasa yang penuh berkah, sehingga ia sangat senang dan memanfaatkan momentum yang diadakan oleh Kak Seto. 

"Kalau kita beri kebahagian ke yang lain, kita bisa lebih banyak berkah," ucapnya. 

Amel Carla Pamer Koleksi Bando, Jumlahnya Capai Ratusan

Namun, untuk mengurus uang zakat sejenisnya, Amel mengaku belum dilakukan sendiri, tetapi lebih diatur oleh sang bunda. "Kalau budged, iya minta disiapin buat zakat. Kalau kaya begini, karena Amel ada tabungan sendiri, bisa sih," ungkapnya. (asp)

Amel Carla.

Curhat Amel Carla Debut Main Film Horor Malam Para Jahanam, Rasakan Hal Ini

Selain Amel Carla, film Malam Para Jahanam juga dibintangi oleh Harris Vriza, Aghniny Haque, Djenar Maesa Ayu, Daffa Wardhana, Teddy Syach, Zoul Pandjoul dan Mang Saswi.

img_title
VIVA.co.id
1 Desember 2023