Usai Madonna, Christina Aguilera Pakai Karya Rinaldy Yunardi

Christina Aguilera
Sumber :
  • Rinaldy Yunardi Instagram

VIVA – Desainer aksesori kebanggaan Indonesia, Rinaldy Yunardi kembali mengukir prestasi di kancah internasional. Karyanya kembali dikenakan oleh selebriti dunia.

Bangga! Paris Hilton Kenakan Rancangan Desainer RI Rinaldy Yunardi

Kali ini, penyanyi cantik Christina Aguilera dalam penampilannya baru-baru ini memakai sarung tangan hitam karya desainer dengan panggilan Yungyung tersebut. Kepada VIVA, Yungyung mengaku bahagia bahwa salah satu karyanya kembali dipakai oleh diva dunia.

"Perasaan tentunya kebanggaan dan kebahagiaan untuk aku sebagai desainer Indonesia yang terus-menerus karyaku dikenakan seleb internasional," ucapnya.

Ulang Tahun, Madonna Tampil Seksi dengan Karya Rinaldy Yunardi

Soal sarung tangan model maskulin yang menampilkan jari-jarinya, Yungyung menjelaskan bahwa proses pembuatan sarung tangan itu membutuhkan waktu sekitar 14 hari. Dan sarung tangan tersebut dibuat dari bahan kulit yang dipadukan dengan rantai logam.

Christina Aguilera Genap Usia 40, Tubuh Seksinya Jadi Sorotan

Menurutnya, pihak Christina yang menghubungi agensi PR internasionalnya, yakni The Clique untuk mendapatkan sarung tangan kulit tersebut. Sarung tangan hitam itu menyempurnakan penampilan penyanyi dengan julukan Xtina, yang memakai busana hitam dipadu bolero dengan aksen bulu hitam putih dan kacamata hitam.

Ini sudah sekian kalinya karya Yungyung dikenakan seleb dunia. Banyak seleb dunia yang sudah kepincut dengan karya-karya Yungyung, di antaranya Taylor Swift, Nicky Minaj, Katty Perry, Aaron Kwok. Sebelum sarung tangan itu, dua karyanya secara mengejutkan dikenakan Ratu Pop dunia, Madonna saat menghadiri gelaran Met Gala 2018 di Metropolitan Museum of Art Costume Institute Gala di Manhattan, New York, Amerika Serikat, Senin, 7 Mei 2018.

Pelantun Like a Prayer itu berjalan di karpet merah Met Gala 2018 seperti seorang biarawati dalam balutan gaun mewah berwarna hitam panjang rancangan desainer Jean Paul Gaultier. Dia memadukannya dengan mahkota cantik bersimbol salib dan kalung dengan lambang serupa.

Nah, aksesori unik tersebut merupakan hasil tangan dingin dan ide brilian Yungyung. Dia mengaku sangat bahagia karena impiannya menjadi kenyataan.

"Harapanku sudah terwujudkan oleh Aaron Kwok dan Madonna, Selanjutnya aku belum ada kepikiran lagi, tapi semoga terus terus karyaku dikenakan seleb internasional," kata Yungyung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya