5 Langkah Mudah Punya Wajah Kinclong dalam Sepekan

Ilustrasi wanita cantik.
Sumber :
  • Pixabay/Laleyla5

VIVA – Memiliki kulit kinclong menjadi keinginan banyak orang, terutama kaum Hawa. Wajah yang bersinar akan membuat penampilan menjadi menarik dan cantik dibanding wajah kusam.

Kesalahan Fatal! Semprot Parfum Terlalu Dekat Bikin Wangi Cepat Hilang, Ini Alasannya!

Ada beragam hal yang membuat kulit menjadi kusam, salah satunya adalah seringnya terkena paparan sinar matahari. Akibatnya, untuk mengembalikan cahaya alami di wajah, tak jarang yang melakukan berbagai macam cara.

Dikutip dari Times of India, berikut ini lima langkah mudah membuat kulit wajah menjadi kinclong hanya dalam sepekan.

Masih Pandemi, Perhatikan Ini Kalau Mau Perawatan di Klinik Kecantikan

1. Bersihkan wajah sebelum tidur

Jangan pernah tidur tanpa membersihkan wajah, meski kamu sudah sangat lelah atau sudah dini hari. Sebab, saat tidur menjadi waktu untuk menyegarkan dan meremajakan kulit, sehingga kulit harus bersih dari kotoran dan sisa make-up. Dan usai membersihkan make-up, aplikasikan krim malam yang baik dan sesuai kebutuhan kulit kamu.

Rahasia Cantik Venna Melinda, Masih Kece di Usia Hampir 50 Tahun

2. Hidrasi tubuh

Jangan pernah lupa mengonsumsi air dengan cukup atau sekitar 8 gelar sehari. Air mineral adalah minuman sehat untuk kulit dan tubuh yang sehat.

3. Tabir surya

Gunakan selalu tabir surya dengan kandungan SPF di wajah, saat kamu ingin sedikit mandi sinar matahari. SPF akan membantu kamu melawan keriput, pigmentasi, kanker kulit, dan lainnya.

4. Pelembap

Minyak almond untuk kulit kering hingga normal atau minyak bayi untuk kulit berminyak pada wajah adalah pelembap terbaik untuk kulit. Cobalah menerapkan lebih banyak pada wajah yang agak basah dan bersihkan dengan tisu untuk kulit berminyak setelah sekitar satu jam dan untuk minyak almond untuk kulit normal atau kering bisa dibiarkan lebih lama.

5. Mandi dengan minyak esensial

Mandi dengan sabun lembut dan oleskan minyak esensial, seperti petroleum jelly, gliserin, minyak mineral untuk melembapkan tubuh serta menjaga tubuh dan kulit dari dehidrasi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya