Ragam Manfaat Olahraga Pilates Bagi Tulang Belakang

Olahraga Pilates
Sumber :
  • VIVA/Isra Berlian

VIVA – Pilates merupakan salah satu jenis olahraga yang dilakukan dengan membuat gerakan unik dengan bantuan alat pilates. Meski terlihat sederhana ternyata jenis olahraga ini memiliki manfaat untuk memperbaiki postur tubuh, terutama bagi Anda yang memiliki skoliosis (struktur tulang belakang yang miring).

6 Tips Super Mudah Agar Tetap Wangi Setelah Berolahraga Intensif

Sebab, melalui olahraga ini bisa membantu menurunkan derajat kemiringan tulang belakang pada orang dengan skoliosis. Tak hanya itu, gerakan-gerakan pilates pun mampu membantu mengendalikan keparahan gejala skoliosis, termasuk mengurangi nyeri akibat skoliosis.

Selain itu, berbagai gerakan pada olahraga pilates ini mampu menguatkan, dan meningkatkan massa otot-otot tubuh. Namun, seiring berkembangnya zaman, pilates tidak hanya dapat memperbaiki postur tubuh, tetapi juga dapat membantu seseorang untuk memiliki tubuh ramping dan seimbang.

Peran Penting Pakaian Olahraga dalam Mendukung Performa dan Kenyamanan

Salah satu penyedia jasa pilates asal Australia, KX Pilates, kini telah hadir di kawasan SCBD Jakarta. Pendiri dan Pemimpin KX Pilates, Aaron Smith, menjelaskan bahwa pilates yang didirikanya tersebut cukup berbeda dengan pilates tradisional. Dia menyebutkan pilates ini lebih intensif, dibandingkan dengan pilates tradisional.

"Pilates prinsip dasarnya adalah melaith otot perut, kalau pilates di gym hanya melatih otot tertentu seperti dada dan bahu. Kalau ini full body workout," kata dia saat ditemui di Crumble Crew Jakarta, Sabtu 11 Agustus 2018.

5 Hal Ini Bisa Buat Hidup Kamu Lebih Sehat

Pemimpin KX Pilates, Aaron Smith

Dengan begitu, kata dia, pada proses pilates para peserta akan lebih intensif, sehingga membantu membakar lemak dengan cepat.

"Bakar lemak kita sangat cepat jadi keringatan melatih otot, dan kecil perut, lengan atau paha," jelas dia.

Bagus untuk Ibu Hamil

Bukan hanya itu saja, olahraga ini pun juga ternyata baik untuk ibu yang tengah hamil dan sesudah melahirkan. Melakukan pilates khusus hamil ini akan membantu memudahkan para ibu ketika akan melahirkan, serta dapat mempercepat pengencangan perut usai melahirkan.

Salah satu trainer, Topan Umbara, menjelaskan nantinya beberapa gerakan seperti menguatkan otot perut, dan punggung menjadi yang utama dalam pilates khusus ini.

"Ini akan mempermudah kelahiran, serta memperbaiki punggung si ibu, karena sebelum kelahiran posisi punggung ibu sedikit bengkok lantaran kondisi perut yang membesar sehingga membuat ibu cenderung bongkok," kata dia.

Untuk kelas ini sendiri diikuti oleh ibu hamil dengan batas maksimal kurang dari 15 minggu. Dan tentunya pada kelas khusus (one on one). Untuk harga kelas di tempat ini pun sebesar Rp350 ribu untuk sekali datang atau bisa ambil paket bulanan sebesar Rp245 ribu (delapan kali pertemuan). (ren)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya