Tips Traveling dari Andien, Bawa Sedikit tapi Tetap Modis

Andien
Sumber :
  • VIVA/ Sumiyati

VIVA – Penyanyi jazz, Andien Aisyah termasuk salah satu publik figur yang demen banget pelesiran. Kalau kamu follow Instagram-nya, banyak banget foto-foto liburan bersama sang suami, Ippe dan putranya, Kawa.

Andien Ajak Anak Berhemat Air Lewat Dongeng

Dalam setiap liburannya, penyanyi berusia 34 tahun ini selalu tampil fashionable. Bahkan, outfit yang dikenakan selalu kompakan dengan suami dan anaknya. Tapi ternyata, Andien tidak membawa banyak baju saat traveling lho.

"Banyak yang nyangka kalau aku keluar negeri, karena bajunya yang banyak ganti-ganti banget dan traveling dengan sangat berat gitu. Padahal enggak juga, waktu itu aku pernah traveling sama teman-temanku, bawaanku sama Mas Ippe tuh kayak lebih dikit dari mereka," ujarnya di Jakarta, Selasa 15 Oktober 2019.

Deretan Artis Tanah Air Tampil di KTT Asean, Ada Raline Shah hingga Mawar de Jongh

Menurut Andien, kuncinya adalah mix and match baju sebelum berangkat. Sebelum traveling, kita harus sudah tahu apa yang mau dipakai dan untuk apa.

"Jadi, misalnya kita mau pergi 10 hari, tapi kira-kira kita sudah tahu mau ke daerah mana. Misal ke Jepang ke daerah Asakusa, terus ke Kyoto. Di Kyoto, kira-kira kegiatannya apa. Itu aku udah mengira-ngira tuh, bajunya ini dan itu aku foto," tuturnya.

Tengah Hamil Muda, Andien Tetap Profesional Syuting di Tumpukan Sampah Bantar Gebang

Setelah mix and match, Andien kemudian memfotonya. Jadi, dia tidak membawa baju lain selain yang difoto. Andien bahkan sampai membuat folder di ponselnya, misal folder Jepang. Usai traveling dan baju-bajunya sudah dipakai, Andien menghapus folder tersebut.

"Kalau bisa, dari 10 hari, misal 10 baju. Biasanya sih cuma 7-8 baju, karena pasti di sana ada yang beli kan. Katakanlah 10 baju, itu pasti ada item yang dipakai berulang, kayak sepatu, tas, atau bawahan misalnya, atau apalah yang bisa dipakai berulang," kata Andien.

Andien

Gak Cuma Pola Hidup Sehat, Andien Anggap Olahraga Sebagai Cara Ekspresikan Diri

Olahraga sangat penting untuk menjaga kesehatan. Andien Aisyah pun memandang demikian. Menurutnya, sebagai perempuan sangat penting menjaga kesehatan dengan berolahraga.

img_title
VIVA.co.id
14 Februari 2024