Tampil Modis dan Nyaman di Aktivitas Alam dengan Koleksi Terbaru Ini

Koleksi Spring/Summer 2020 Uniqlo
Sumber :
  • VIVA.co.id/Sumiyati

VIVA – ?Uniqlo, perusahaan ritel pakaian global dari Jepang, meluncurkan koleksi terbaru mereka Spring/Summer 2020. Untuk musim ini, ada tiga kategori yang mereka hadirkan, di antaranya Outdoors, Work & Craft, dan Art & Design. 

Tips Padu Padan Gaya di Hari Raya dengan Busana Simpel dan Nyaman ala Uniqlo

Desain Uniqlo untuk Musim Semi/Musim Panas 2020 ini menekankan pada kenyamanan dan fungsi perkotaan serta alam untuk hidup yang lebih baik. Berikut beberapa koleksi Uniqlo, yang dihadirkan untuk Musim Semi/Musim Panas 2020 ini. 

Outdoors

Intip Gaya Padu Padan Maudy Ayunda, Simpel Tapi Manis

Koleksi outdoors terinspirasi dari desain-desain perkotaan, seperti Circle Bridge Copenhagen, rumah apung di kanal-kanal Amsterdam, dan proyek pembangunan waterfront di Lower Manhattan, New York, yang menarik perhatian dunia internasional belakangan ini.

"Beberapa koleksi must have items untuk kategori Outdoors ini, di antaranya Parka Blocktech, yang mampu melindungi kamu dari angin dan hujan saat berjalan-jalan di pantai atau sepanjang waterfront," ujar Endira, Merchandiser Uniqlo, saat peluncuran koleksi Spring/Summer 2020 di Alila Hotel SCBD, Jakarta Selatan. 

Kolaborasi Uniqlo dan Clare Waight Keller: Padukan Gaya Formal dan Kasual

Kemudian ada Celana Dry Sweat, yang memberikan kebebasan dalam bergerak dan cepat kering. Koleksi ini bisa kamu pakai untuk berolahraga dan untuk sehari-hari. Selain itu, ada UV Cut Parka Saku yang sangat ringan dan praktis, sehingga cocok untuk dibawa di dalam tas apabila cuaca berubah dalam berkendara menuju tempat kerja. Yang terakhir ada Parka Light Padded, yang mampu menghangatkan tubuh kamu seusai melakukan olahraga air. 

Work & Craft

Work & Craft memfokuskan pada bahan-bahan organik dan kegunaannya serta memerhatikan aspek hingga detailnya. Beberapa koleksi Work & Craft, antara lain Celana Jogger Cargo yang cocok dikenakan untuk ke kantor. Dan dengan siluetnya yang kasual, dapat digunakan langsung ke perkebunan setelah bekerja. Buat kamu yang ingin tampil kasual, bisa menggunakan Jaket Katun Linen yang dipadukan dengan Kaos Polo. 

"Kami berusaha mengurangi dampak pada lingkungan dari proses pembuatan produk jaket denim dan jeans dengan potongan yang autentik dan stylish. Efek washed, kerutan, lipatan dan potongan yang tidak teratur, mengingatkan keberagaman bentuk dan poin utama pada hasil panen organik," ujar Melly, Merchandiser Uniqlo Work & Craft, di tempat yang sama.

Art & Design

Kategori ini menawarkan koleksi-koleksi pakaian dengan siluet minimalis, panjang dan ramping, serta rangkaian warna yang terinspirasi dari unsur mineral, sehingga setiap orang dapat terlihat gaya dan menikmati hidup yang lebih baik.

Beberapa koleksinya antara lain ada Kaos Polo dengan tampilan sporty, yang menggabungkan fitur kenyamanan AIRism yang menjadikannya lebih sempurna untuk penampilan berlapis pada musim panas. Selain itu, ada Jaket Tailor Slim Fit, yang terbuat dari bahan linen untuk membuat pemakainya tetap terlihat stylish dan elegan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya