Raisa Ungkap Rahasia Kulit Glowing dan Awet Muda

Raisa.
Sumber :
  • Instagram @raisa6690

VIVA – Penyanyi Raisa dikenal dengan wajah yang menarik dan juga cantik. Rupanya, istri Hamish Daud itu memang 'berinvestasi' pada kulit wajahnya melalui serangkaian perawatan rutin. Apa saja?

Mengenal Lavieen Thulium Fractional Laser, Solusi Terkini untuk Kulit Bersih dan Mulus

Perempuan yang baru saja dinobatkan sebagai Brand Ambassador Lancôme itu menyebutkan bahwa perawatan kulit yang rutin dilakukan dapat memberi manfaat baik untuk penampilan wajahnya. Tak heran, kulit wajahnya pun nampak cerah dan awet muda bak anak remaja.

"Dulu aku tomboy, aku bukan tipe dandan. Aku mulai genit pas awal kuliah, emang agak telat sih. Seharusnya kulit dijaga dan dirawat sejak dini karena this is the only we have, kalau nggak dijaga nanti takutnya malah bakal nyesel, terlambat. Perawatan kulit itu dimulai sejak dini," tuturnya dalam acara virtual Lancôme, baru-baru ini.

7 Trik Simpel Bikin Kulit Sehat Sekaligus Glowing, Lakukan dengan Rutin Ya!

Tak ribet, rupanya pelantun Mantan Terindah itu hanya melakukan empat langkah perawatan kulit. Pertama dan paling dasar adalah pembersih wajah, baik di area mata dan kulit keseluruhan.

"Double cleansing dan pembersihan di bagian mata sangat penting karena aku selalu pakai maskara waterproof," ujarnya.

Mau Perawatan Menyeluruh dari Wajah Sampai Tubuh? Ini Pilihannya

Ibu satu anak itu juga mengaku kerap mengenakan tampilan riasan tebal sehingga langkah kedua adalah wajib membersihkan wajah secara detail untuk menghilangkan sisa-sisa makeup. Langkah ketiga, juga dengan menambahkan serum untuk menguatkan lapisan kulit agar nampak awet muda.

"Kedua cleansing bisa mengikis kulit, kita harus benerin skin barriernya. Jadi selanjutnya aku tambahin skincare untuk menguatkan kulit," tutur penyanyi 30 tahun itu.

Sebelum memberi serum, Raisa kerap mengaplikasikan essense agar lebih menyerap. Selanjutnya yang menjadi langkah terakhir adalah memberi pelembab sekaligus tabir surya saat siang hari. Menurut Raisa, perawatan sederhana asal dilakukan dengan konsisten akan memberi manfaat yang luar biasa.

"Yang pasti pagi dan malam saat kulit bersih, kuncinya konsisten saat memakai perawatan kulit. Jangan beli suatu produk tapi pakai dua kali aja dan berharap ada hasilnya, harus konsisten, pakainya enggak ganti terus dan rasakan sendirilah," kata Raisa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya