Ini Dia Tips Memilih Klinik Kecantikan yang Tepat

Ilustrasi wanita/kecantikan.
Sumber :
  • Freepik/drobotdean

VIVA – Merawat diri menjadi kebutuhan dasar bagi kebanyakan kaum hawa saat ini. Maka, beberapa klinik kecantikan dapat dengan mudah ditemukan terutama di kota-kota besar.

Pengen Mulai Perawatan Kulit? Perhatikan Ini Biar Gak Terjerumus Klinik Abal-abal

Namun belakangan muncul pihak yang tidak bertanggung jawab dan buat pengunjungnya justru mendapat masalah kulit baru. Untuk itu, perlu memperhatikan beberapahal dalam memilih klinik kecantikan.

Salah satunya yang disampaikan dr. Mishael Octaviany.  Menurutnya, hal yang paling diperhatikan adalah klinik kecantikan tersebut memiliki reputasi yang baik. 

Terungkap! SYL Juga Pakai Uang Korupsi untuk Beli Skincare Anak dan Cucu

Selain itu, Perhatikan pula apakah dokter yang menangani pasien sudah berpengalaman dan memberikan hasil yang memuaskan.

dr. Mishael Octaviany dan dr. Kevin Maharis MD, Dip (Derm)

Photo :
  • ist
Pentingnya Mencintai Diri: Melawan Depresi dan Maraknya Percobaan Bunuh Diri

"Kalau kita pilih klinik itu bukan sekadar 'Oh dia terkenal. Lihat di Instagram kayaknya bagus'. Tapi perlu dicek kembali kliniknya sudah berdiri berapa lama, terus lihat hasil before after-nya, apakah benar-benar ada hasil atau gak," kata dr. Mishael saat ditemui baru-baru ini.

Selain itu, ia menyarankan untuk melihat bagaimana pendekatan dokter tersebut. Mishael mengatakan, perawatan yang diberikan harus sesuai dengan masalah yang dihadapi.

"Lalu lihat lagi pendekatan dari dokternya, apakah kita berkomunikasi dengan baik dengan dokternya, apakah saat kita konsultasi dengan dokter, treatment yang diberikan itu tepat, jadi gak lari ke mana-mana,” katanya.

Ilustrasi Perawatan

Photo :
  • ist

Salah satu klinik yang direkomendasikannya klinik kecantikan Clinic de Votre Peau yang baru membuka cabang di Kelapa Gading. Dokter Kevin Maharis mengatakan, tempat tersebut menyuguhkan berbagai perawatan untuk memulihkan kondisi wajah yang memiliki masalah, salah satunya jerawat.

"Kami ingin memudahkan pasien kami untuk meraih kecantikan yang didambakannya dengan cara aman dan berstandar tinggi melalui berbagai pelayanan yang dikurasi khusus dengan kebutuhan pasien," kata dr. Kevin

dr. Mishael Octaviany juga menyebutkan  perbedaan pelayanan yang dimilikinya terletak pada value treatment yang holistik atau menyeluruh dan costumize yakni sesuai dengan kebutuhan.

Mishael mengungkapkan, salah satu treatment andalannya adalah Acne Scar Fighter Treatment yang merupakan rangkaian perawatan yang terdiri dari 3-step laser, PRP, peeling, dan subsisi.

"Perawatan ini ampuh menghaluskan tekstur kulit wajah, menyamarkan bekas jerawat dan luka pada wajah dengan harga terjangkau," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya