Menilik Tren Penggunaan Glutathione Untuk Memutihkan Kulit, Apakah Aman?

- Freepik/senivpetro
VIVA Lifestyle – Memiliki kulit putih dan cerah bersinar adalah dambaan setiap orang. Terlebih bagi kaum wanita Indonesia yang beriklim tropis. Mendapatkan kulit putih tentu membutuhkan usaha yang lebih ekstra karena cuaca panas.
Terdapat beberapa zat yang digunakan untuk membantu kulit menjadi putih. Penggunaan antioksidan dipercaya dapat memaksimalkan usaha pemutihan kulit. Apalagi jika memakai Glutathione atau yang juga disebut dengan mother of antioksidan oleh beberapa orang.
Glutathione merupakan zat dari asam amino glisin, sistein, dan asam glutamat yang banyak mengandung antioksidan. Zat ini dapat dipakai untuk menunda penuaan dan membantu regenerasi sel dalam tubuh. Glutathione juga dapat membantu mencerahkan kulit karena mengandung banyak antioksidan dan memiliki efek antimelanogenesis.
Ilustrasi wanita
- Freepik/lookstudio
Efek antimelanogenesis berarti zat tersebut mampu melawan pembentukan pigmen melanin dalam tubuh. Pigmen melanin merupakan zat yang mempengaruhi warna kulit seseorang. Jadi semakin banyak pigmen melanin pada tubuh seseorang, maka semakin gelap pula warna kulitnya.
Penggunaan Glutathione banyak ditemukan pada beberapa produk kesehatan dan kosmetik. Baik dalam bentuk topikal berupa krim maupun oral seperti kapsul atau suntikan. Penggunaan Glutathione secara oral lebih dianjurkan karena dinilai lebih aman.