Barli Asmara Jual Online 2.000 Baju Rancangannya

Barli Asmara dan busana rancangannya
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Diza Liane Sahputri

VIVA – Desainer kenamaan Tanah Air, Barli Asmara, tidak pernah kehabisan ide-ide menarik untuk memanjakan para pencinta fesyen. Kali ini, Barli mengangkat koleksi dengan tema The Elixir of Life yang terinspirasi era Victoria di abad ke-18.

Kebakaran Gudang Penyimpanan Barang Penjualan Online di Tangerang, Dua Petugas Luka

Menurut Barli, desain dari koleksi pakaian siap pakainya ini terinspirasi dari para wanita aktif namun dengan keanggunan era victoria. Desainnya sendiri sangat kaya akan detail renda namun dengan potongan sederhana.

Koleksi ini terinspirasi oleh fesyen para wanita pada era Victoria di abad 18 yang menggabungkan detail-detail klasik seperti aksen ruffle, pita dan renda, juga tren aksen drawstring, self-cover button,
dan hook & eye. Hasilnya adalah koleksi-koleksi pakaian yang memberikan kesan feminin dan lembut namun tetap memiliki karakter tegas.

Double Day Tetap Menjadi Ajang Paling Digemari Konsumen Indonesia Saat Belanja Online

"Koleksi ini ditujukan untuk Wanita yang dinamis, aktif agar tidak perlu repot ganti baju ke setiap acara berbeda. Pilihan baju yang dihadirkan praktis dan simpel. Koleksi ini related dengan New York Fashion Week. Napas barunya beauty quality dan affordable," ujar Barli, ditemui dalam temu media STYLEHAUS x Barli Asmara, di kawasan Gunawarman, Jakarta, Selasa, 21 November 2017.

Kolaborasi antara JD.ID dengan Barli Asmara ini terjalin dengan kesamaan konsep dari beauty, quality dan affordable. Barli mengaku, harga yang ditawarkan dari rancangannya ini tidak ada yang melebihi angka Rp1 juta rupiah.

Nocturnal Hours, Koleksi Terkini Barli Asmara

"Rancangan dari koleksi ini di bawah Rp1 juta. Tapi, tetap saya jaga kualitasnya seperti presentasi saya di NYFW 2017 antara lain desain ruffle di bahu, siluet yang mirip dengan model couture," papar Barli.

Barli optimis, dalam satu bulan, target 2.000 busana rancangannya bisa terjual di E-commerce ini. Warna-warna yang diaplikasikan di rancangannya, juga nampak sangat mudah diadaptasikan dalam banyak acara seperti hitam, merah, dan putih.

"Tiap rancangan terdiri dari ukuran XS hingga XL dengan target penjualan 2.000 pieces sebulan. Kalau demand (permintaan) tinggi, bisa saja kami tim produksi akan repeat production menjadi best seller," paparnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya