-
VIVA – Setiap manusia pasti tidak akan bisa cocok dengan semua orang, entah dalam menjalin hubungan percintaan, persahabatan, atau hanya menjadi rekan kerja. Banyak elemen yang mempengaruhi, salah satunya adalah zodiak.
Berikut zodiak-zodiak yang paling sulit untuk hidup berdampingan satu sama lain, dilansir Times of India, Kamis 21 Januari 2021.
Aries - Pisces, Cancer dan Capricorn
Aries tidak cocok dengan Pisces atau Cancer. Di satu sisi, Pisces sangat sensitif dan sifat Aries yang tidak terduga bisa menjadi ujian bagi keduanya. Cancer juga bisa tersinggung dengan Aries yang suka berterus terang, sehingga akan timbul konflik.Zodiak lain yang tidak cocok dengan Aries adalah Capricorn. Sifat Capricorn yang terlalu serius dan Aries yang impulsif akan menyebabkan masalah di antara mereka berdua.
Taurus - Leo dan Aquarius
Taurus mungkin menemukan kesulitan untuk mengalahkan perbedaan kepribadiannya dengan Leo. Leo yang berapi-api mungkin dianggap terlalu kasar untuk Taurus yang manis.