Viral Webinar Poligami, Coach-nya Punya 4 Istri dan 25 Anak

Ilustrasi patah hati/selingkuh/poligami.
Sumber :
  • Freepik/rawpixel.com

VIVA – Setelah ramai tentang Aisha Weddings yang mempromosikan tentang pernikahan siri, pernikahan anak usia dini dan poligami, kini muncul webinar mengenai sukses berpoligami di media sosial.

Heboh Isu Ustaz Hanan Attaki Poligami, Netizen Ngaku Shock

Webinar bertajuk 45 Sukses Poligami tersebut diketahui bakal diselenggarakan pada Minggu, 14 Februari 2021, dan menghadirkan pembicara sekaligus coach bernama Hafidin alias Ki Iding Banten, yang memperkenalkan dirinya sebagai praktisi.

Dalam unggahan itu, tertulis Hafidin telah 20 tahun menjalani pernikahan poligami. Dari pernikahan poligaminya itu, Hafidin telah memiliki 4 orang istri dan 25 anak.

Pertama Dalam Sejarah, Senegal Sah Punya 2 Ibu Negara

Dalam acara yang diselenggarakan pekan ini, Hafidin akan memberikan materi, di antaranya rahasia mendidik istri menerima poligami, menjadi magnet wanita shalihah, istri bahagia dengan suami poligami serta sikap dan mental wajib suami poligami melalui aplikasi Zoom.

Pada batch pertama tersebut para peserta akan dikenakan biaya sebesar Rp199 ribu. Kegiatan ini sendiri juga pernah dilakukan Hafidin pada Juli 2020 lalu dengan biaya Rp3.799.000.

Presiden Senegal Terpilih Miliki 2 Istri, Salah Satunya Sempat Viral

Kegiatan tersebut diisi dengan materi mengenai mindset sukses poligami. Yang mana dalam kegiatan itu berisi tentang bagaimana cara agar istri tidak menolak dipoligami. Mudah mengamalkan syariat poligami hingga manajemen keluarga bahagia.

Sontak poster tersebut yang diunggah akun gosip @lambe_turah itu menuai komentar sinis dari netizen.

Segitu banyaknya sunah dan akhlak indah Nabi, yg mau dicontoh dan dilakuin cuma poligami poligami poligami mulu. Padahal Nabi pun poligami buat bantu. Di sini poligami cari yg lebih mudah terus (seringnya),” ujar netizen.

Yaampun pasti susah membiayain hidup 25 anak, sampe buka kelas segalaa ,” ujar netizen.

Klo bener utk syariat nikahin janda2..jgn nikahin gadis muda... Klo nyenter yg muda nafsu mah namanya,” komentar netizen.

Poligami emg sunah. Tapi nabi mah sunnah nya ibadah. LAH JAMAN SEKARANG? Buat apaan? BUAT NAFSU DOANG,” komentar lainnya.

Nafsu berkedok poligami. Mindsetnya udah ancur banget sih,” ujar lainnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya