Profil dan Agama Maharani Kemala MS Glow

Maharani Kemala
Sumber :
  • Ist

VIVA – Siapa yang tidak mengenal klinik kecantikan MS Glow. Bagi kaum wanita tentu pernah merawat kulitnya di klinik kecantikan ini atau sekedar pernah mendengarnya, bahkan kaum pria pun juga ada yang pernah berkunjung untuk merawat wajahnya. 

Alvin Lim Kecam Pendeta Gilbert Lumoindong yang Singgung Zakat dan Salat

Pemilik klinik kecantikan MS Glow ini adalah Kadek Maharani Kemala Dewi atau dikenal dengan Maharani Kemala yang merupakan Crazy Rich asal Bali.

Bagaimana Profil dan Agama Maharani Kemala MS Glow Crazy Rich asal Bali ini? Simak selengkapnya dibawah ini.

Top Trending: Sosok Noni Belanda Jadi Anggota TNI sampai Polisi Beri Mahar Emas Palsu

Profil Maharani Kemala:

Maharani Kemala berasal dari Bali kelahiran 3 September 1988. Agama yang dianut ialah Hindu. Maharani Kemala adalah seorang pengusaha asal Bali yang merupakan pengelola dari klinik kecantikan MS Glow Aesthetic Clinic yang berlokasi di  Denpasar, Surabaya, Bandung, Sidoarjo, Malang dan juga Jakarta.

Potret Shandy Aulia Pakai Kerudung di Abu Dhabi, Jadi Mualaf?

Maharani Kemala memiliki usaha MS Glow yang sedang digemari kaum wanita. Selain itu, Maharani Kemala juga seorang CEO Urban Company yang membawahi beberapa usahanya di antaranya MS Glow dan Bank Urban.

Maharani Kemala berstatus menikah dengan Dewa Gede Adiputra yang telah memiliki anak bernama Dewa Gede Darren Mahaputra. Maharani mengaku bahwa sang suami juga memiliki peran penting dalam kesuksesannya. Dia mengaku keluarganya sangat luar biasa peduli kepadanya hingga bisa sampai seperti ini.

Keduanya juga sangat romantis dan kerap membagikan potret kemesraan yang sangat romantis di sosial media.
Maharani merupakan alumni Universitas Udayana. Ia juga mengelola pabrik pembuatan bahan kosmetika Urban Indo Manufaktur yang berlokasi di Tangerang.


Karier Maharani Kemala:

Sebuah kesuksesan memang butuh proses yang Panjang. Berdoa, berusaha, dan tekad yang tinggi mampu mewujudkan impian seseorang. Sukses dengan cara yang instan tidak akan bertahan lama kesuksesannya. Sama halnya dengan Maharani Kemala yang juga pernah merasakan susahnya mencari uang.

CEO Urban Company ini dulunya hanya bermodalkan sepeda motor biasa untuk ke kantor. Selain bekerja di kantor, dia juga melakukan bisnis cash on delivery/COD.

Motor yang dibeli menggunakan uang sendiri itu lah yang membawanya kemanapun menghampiri para pelanggan. Maharani Kemala terus bertekun dengan niat dan juga usaha dalam menjalankan berbagai bisnis.
Kini dia sudah menjadi seorang CEO yang memiliki ribuan karyawan dan tersebar di beberapa kota besar di Indonesia.

Bisnis Kadek Maharani dimulai karena kecintaannya pada dunia kosmetik. Selain klinik kecantikan, salah satu perusahaannya yaitu Urban Indo Manufaktur berfokus pada produksi bahan kosmetik.

Karena kegigihannya, Kadek Maharani Kemala Dewi pernah meraih Indonesia Women Award pada tahun 2018/2019 silam. Kadek Maharani meraih penghargaan di bidang Women in Beauty. Kini, Kadek Maharani sendiri menjadi salah satu sosok berpengaruh 

Aktif di Media Sosial


Bukan cuma pengusaha, Maharani Kemala juga sangat aktif di sosial media seperti Instagram dan juga TikTok.
Sosoknya belakangan ini tengah menjadi perhatian netizen karena konten-konten ala sultan di akun TikTok pribadinya yakni @maharanikemala. Followers instagramnya @maharanikemala mencapai 1,1 juta dan followers akun tiktoknya mencapai 1,9 juta.

Di akun instagramnya dia kerap mengunggah foto-foto mewah, pekerjaan hingga OOTD serba mahal. Dan di akun social media TikTok, dia sering membuat konten ala sultan yang bikin melogok gaes.

Crazy Rich yang satu ini juga memiliki kedekatan dengan beberapa artis dan juga membuat konten bersamanya. Artis tersebut diantaranya Ivan Gunawan, Sarwendah, Baim Wong, dan masih banyak lagi.

Belum lama ini, Maharani juga membuat konten untuk channel youtube nya bernama maharani kemala dengan subscribe hingga saat ini mencapai 175 ribu.

Itulah profil dan fakta menarik Crazy Rich asal Bali Maharani Kemala. Semoga kekayaannya menular kepada kalian yang baru merintis dibidang bisnis. Dan juga kisah perjuangannya menginspirasi banyak orang.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya