Dukung dan Setia Pada Istri Jadi Kunci Sukses Alit Purnawan

Ilustrasi pasangan.
Sumber :

VIVA – Belakangan ini isu perselingkuhan sedang ramai diperbincangkan. Mulai dari mantan awak kabin yang digrebek oleh istrinya. Ada juga salah satu pesinetron yang dituding kencan dengan pria yang belum resmi cerai.

Makin Naik Daun, Brand Lokal Produk Kecantikan Kian Diminati

Hal itu bertolak belakang dengan salah satu pebisnis bernama Alit Purnawan. Ia berhasil merintis bisnis skin care. Memulai sejak 7 tahun lalu, Alit mengaku salah satu kunci suksesnya adalah mendukung sang istri, Candra Dewi Maharani.

"Bagi saya bisnis itu merupakan kehidupan pribadi saya, karena saya dan istri selalu berdampingan dan setiap waktu bersama untuk bisnis ini. Jadi bisnis ini merupakan bagian kehidupan pribadi saya dan istri saya, karena setiap saat kami selalu bersama," kata Alit saat dihubungi melalui telepon baru-baru ini.

Tolak Kasih Data Buat Pinjol, Istri di Tebet Jaksel Dianiaya Suami

Mereka sama-sama membangun bisnis kosmetik dengan bendera Kedas Beauty. Alit dan Dewi bersama dan membangun bisnis itu sejak 2014. Dimulai dengan modal minim bahkan hampir berhenti dari sekolah, akhirnya mereka berhasil sukses.

"Karena usaha ini kami jalankan bersama-sama tentunya kami saling mendukung dan saling mengatur strategi bisnis. Kami selalu saling bertukar pikiran agar bisnis kita semakin besar," ujarnya.

Seminggu Setelah Kepergian, Istri Babe Cabita Disebut Masih Sering Melamun

Namun Alit merasakan tekanan pandemi seperti kebanyakan pengusaha lainnya. Beruntungnya bersama sang istri, Alit bisa melewati itu. Bahkan ia mengaku omzetnya menjadi lebih besar.

"Saya mengunakan sistem pemasaran secara online sejak awal, saya merasakan meningkatan penjualan yang luar biasa, mungkin karena smua orang sekarang lebih banyak di rumah dan bermain gadget, pemasaran dengan media online malah membuat brand produk saya semakin terkenal," katanya.

Alit Purnawan

Photo :
  • Ist

Alit Purnawan pun memberi tips bagi mereka yang mau menjalani usaha. Bagi Alit, segala sesuatunya harus dimulai. Alit juga mengatakan agar tidak takut dengan kegagalan.

"Namun bagi saya pengusaha jangan takut gagal, karena orang sukses adalah orang yang lebih banyak mengalami kegagalan dibandingkan kebanyakan orang, ini berlaku untuk semua orang," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya