5 Pekerjaan Aneh di Dunia Ini Tawarkan Gaji yang Fantastis

Ilustrasi pekerjaan aneh
Sumber :
  • Soranews24

VIVA – Saat ini ada banyak sekali jenis pekerjaan yang ada di dunia dengan gaji yang bermacam-macam pula. Pekerjaan-pekerjaan tersebut mulai dari yang bisa dikerjakan dengan sepele dan yang paling susah untuk dikerjakan. Bahkan ada juga pekerjaan aneh dan nyeleneh di dunia ini. Biasanya setiap orang akan memilih pekerjaan yang sesuai dengan minat, keinginan dan keahliannya. 

Diskriminasi Terhadap Perempuan Dalam Pekerjaan Kian Parah di Tiongkok

Namun, tahukah kamu ternyata pekerjaan-pekerjaan aneh yang ada di dunia ini ternyata memiliki gaji yang sangat fantastis? Melansir dari Financial Buzz, berikut ini akan kita bahas 5 pekerjaan aneh yang ada di dunia dengan tawaran gaji yang tinggi dan terbilang fantastis, pekerjaan apa saja itu?

1. Pencicip Es Krim

Berburu Cuan Lewat Gajian

Donut ice cream cone

Photo :
  • instagram.com/sarsparilly

Pencicip es krim dikenal sebagai seorang penguji rasa atau ilmuwan makanan. Pekerjaan yang dilakukan oleh seorang pencicip es krim adalah memeriksa dan memastikan setiap jenis es krim sudah memenuhi syarat seperti mengandung bahan, tekstur, dan rasa yang tepat sehingga konsumen tidak akan kecewa. Seorang pencicip es krim juga bisa saja terlibat dalam pembuatan rasa es krim baru tergantung pada peran dan perusahaannya. 

Ramalan Zodiak Senin 22 April 2024, Virgo Dapat Perhatian dari Orang Asing

Kisaran gaji rata-rata US$35.000-US$97.000 atau setara dengan Rp500 juta-Rp1 miliar 

2. Pembersih TKP

Ilustrasi garis Polisi melintang di TKP

Photo :
  • Taufiq Hidayah/ tvOne.

TKP mungkin ditutup selama penyelidikan, tetapi begitu bukti dikumpulkan, seseorang harus membersihkan apa yang bekas-bekasnya yang tertinggal. Pembersih TKP bertanggung jawab atas pembuangan limbah biohazardous, cairan tubuh, darah, kotoran manusia dan hal-hal tidak lazim lainnya.

Meskipun mungkin tidak memerlukan lisensi individu, pekerjaan ini biasanya merupakan bagian dari perusahaan yang membutuhkan berbagai lisensi sesuai dengan peraturan yang ditetapkan oleh Administrasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (OSHA).

Kisaran gaji rata-rata US$27.000-US$61.500 atau setara dengan Rp300 juta-Rp800 juta.

3. Penulis Bayangan Kencan Online

Salah satu aplikasi kencan online

Photo :
  • Her.ie

Apakah kamu percaya bahwa ada pekerjaan sebagai penulis bayangan untuk kencan online? Tugas dari penulis bayangan kencan online sendiri adalah menulis profil untuk orang-orang di situs kencan. Pekerjaan ini sangat cocok bagi kamu yang suka dan memiliki keterampilan menulis untuk membuat profil kencan yang menarik. Kamu juga dapat menjadikan hal ini sebagai pekerjaan sampingan dan pekerja lepas dari mana saja di dunia dengan mencari klien sendiri. Atau bisa juga mendaftar langsung dalam situs kencan online yang populer.

Kisaran gaji rata-rata US$23.84 atau setara dengan Rp340 ribu per jam.

4. Penata Makanan

Ilustrasi Makanan Siap Saji

Photo :
  • U-Report

Apakah kalian pernah bertanya-tanya mengapa makanan-makanan terlihat sangat enak dan bagus di iklan? Ya, itu adalah tugas dari seorang penata makanan yang biasanya membuat kamu tidak bisa menahan rasa lapar dan tergiur untuk membeli dan memakannya. Kamu harus berterima kasih kepada penata makanan karena mereka telah membuat makanan terlihat semenarik mungkin. Penata makanan biasanya ada di saat pemotretan, film, iklan televisi dan restoran berbintang.

Kisaran gaji rata-rata US$24.000-US$91.000 atau setara dengan Rp300 juta-Rp1 miliar.

5. Pengiring Pengantin Profesional (Bridesmaid)

Ilustrasi pengantin

Photo :
  • U-Report

Teman atau sahabat memang biasanya memainkan peran penting dalam pernikahan untuk menjadi seorang bridesmaid, tetapi kenyataannya tidak semua teman kita dapat melakukannya dengan baik. Terkadang dibutuhkan seorang pengiring pengantin profesional untuk membantu pengantin di hari besar mereka. Seorang yang bekerja sebagai pengiring pengantin profesional akan membantu di berjalannya pesta dan bahkan juga ikut berjalan menyusuri lorong dan bersulang untuk menghormati pasangan.

Kisaran gaji rata-rata US$18.000-US$95.000 atau setara dengan Rp250 juta-Rp1 miliar. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya