Intip Ramalan dan Tips Belanja Berdasarkan Zodiak

Ilustrasi belanja online
Ilustrasi belanja online
Sumber :
  • Pixabay/ Preis_King

Pembeli yang sabar dan tidak suka diburu-buru adalah Taurus. Mereka rela untuk menunggu produk yang mereka inginkan diskon, dan melakukan perbandingan harga sebelum mengambil keputusan. Taurus juga lebih fokus dengan kualitas barang, sehingga mereka rela menunggu dan mencari produk dengan kualitas bagus walaupun harus dipesan terlebih dahulu.

Sedikit info nih, di Desember ini, para Taurus akhirnya bisa bernafas lega dan mulai healing serta move on dari masalah di masa lalu yang selama ini mengusik hidup. Dengan adanya full moon di bagian keuangan, alangkah baiknya kalau di bulan ini Taurus bisa mulai menabung untuk rencana di masa depan, sehingga dompet kecil jadi produk cocok di bulan ini untuk menahan Taurus boros.

3. Gemini – The Reviewer 

Gaya belanja Gemini biasanya mengikuti tren yang ada, bisa karena lagi ngetren di media sosial atau habis dengar review dari influencer. Setelah membeli dan mencoba produknya, Gemini adalah tipe yang akan merekomendasikan ke orang-orang sekitarnya alias hobi ngeracun.

Karena Mars sedang retrograde di zodiak Gemini, ditambah adanya full moon di Gemini dan Mercury Retrograde, di Desember ini Gemini bisa merasakan krisis identitas. Tapi ini tidak harus dihadapi sendiri kok, ini bisa jadi waktu yang tepat untuk membuka diri dan mendapatkan dukungan yang kalian butuhkan. Nah, untuk melengkapi sesi curhat ke teman terdekat, Gemini bisa belanja skincare atau teh di Shopee 12.12 dengan promo yang menarik! 

4. Cancer –  The Bulk Buyer

Sebagai zodiak yang sangat perhatian ke orang terdekat, Cancer sering belanja dalam jumlah yang banyak untuk stok di rumah. Biasanya berlaku untuk barang-barang kebutuhan rumah atau yang dipakai ketika menjamu teman di rumah.

Mereka juga orang yang lumayan mager untuk cari dan gonta-ganti penjual, kalau udah nyaman ya dia akan belanja disitu terus. Jadi di Shopee 12.12 Birthday Sale ini, pas banget buat Cancer untuk belanja kebutuhan sehari-hari untuk stok di rumah karena beragam kategori hingga pilihan produk yang ditawarkan.

Halaman Selanjutnya
img_title