Pro dan Kontra Masak Daging Ayam Tanpa Dicuci Dulu

Daging ayam mentah.
Sumber :
  • Pixabay/RitaE

VIVA – Perlu atau tidak mencuci ayam mentah sebelum diolah sudah lama menjadi perdebatan, tapi manakah yang seharusnya dilakukan? Selama ini banyak yang meyakini bahwa mencuci daging ayam sebelum dimasak adalah langkah aman bagi kesehatan. Namun, ada juga kalangan yang merasa tidak perlu mencuci daging ayam sebelum dimasak agar lebih gurih dan empuk.

Daftar Harga Pangan 25 April 2024: Bawang Merah hingga Daging Sapi Naik

Ratu kuliner Ina Garten memberikan pertimbangannya atas perdebatan yang tak berujung itu. Salah satu panutan Garten, celebrity chef Julia Child, sudah sangat terkenal mengajarkan bahan makanan unggas mentah tidak harus dicuci sebelum dimasak.

"Saya pikir ini hal yang paling aman dilakukan," ujar Child seperti dikutip dari Daily Mail. Ketika itu Child menyiapkan menu ayam bakar dari video tayangan acaranya The French Chef, yang tayang dalam waktu cukup lama di tahun 1960-an dan 1970-an.

10 Makanan Wajib Dihindari Jika Ingin Awet Muda Seperti Ade Rai, Nomor 2 Paling Sulit

Tapi, para chef top dan pakar makanan saat ini menyepakati bahwa apa yang disampaikan chef legendaris itu salah. Studi dari Food and Drug Administration menemukan bahwa 67 persen orang mengatakan mereka mencuci ayam mentah sebelum memasaknya.

Dalam salah satu episode Cook Like A Pro di Food Network, Ina mengungkit pertanyaan ini saat ia menyiapkan ayam utuh.

Mendag Zulhas Sebut Kenaikan Harga Bawang Merah Akibat Banyak Pedagang Belum Mulai Berjualan

"Saya tahu ada perdebatan mengenai apakah Anda harus mencuci ayam sebelum mengolahnya, atau tidak," ujarnya. Lalu Ina melanjutkan, "Saya tidak mencuci ayamnya."

Dan Ina bukanlah satu-satunya yang mengajarkan teori tidak mencuci unggas. Menurut Food Safety and Inspection Service dari USDA, mencuci daging dari jenis apa pun tidak direkomendasikan karena cairannya bisa menyebar ke makanan lain dan permukaan lainnya, sehingga menyebabkan kontaminasi silang.

Kontaminasi silang yakni merebaknya bakteri dari ayam ke permukaan yang terpapar. Faktanya, riset menunjukkan bahwa bakteri bisa menciprat hingga beberapa meter saat Anda mencucinya di tempat mencuci.

Kelompok dari New Mexico State University menciptakan kampanye di tahun 2013 untuk memberi peringatan bagi masyarakat agar tidak mencuci ayam mereka. Kampanye itu juga meliputi video animasi yang menunjukkan seberapa jauh kuman bisa menyebar.

"Tidak ada alasan, dari sudut pandang ilmiah, untuk membuat Anda berpikir itu lebih aman. Bahkan sebenarnya, Anda membuatnya lebih tidak aman," kata Jennifer Quinlan, seorang peneliti keamanan makanan dalam kampanye tersebut. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya