Studi: Wanita Ajak Kencan Hanya demi Makan Gratis

Ilustrasi beragam makanan.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Alangkah menyenangkannya jika seseorang yang Anda sukai mengajak makan siang atau makan malam bersama. Bagi pria yang sedang kasmaran, ajakan makan bersama dari seorang wanita yang Anda incar mungkin saja adalah ajakan kencan.

Mahasiswi dan IRT Jual Diri di Michat Demi Kebutuhan Hidup, Sekali Kencan Rp 200 Ribu

Eits tapi Anda jangan ge-er dulu. Karena sebuah studi menyebut ajakan makan dari seorang wanita hanya soal 'foodie call-nya' saja. 

Apa itu foodie call? Foodie call adalah seseorang yang dipanggil oleh seorang gadis ketika dia lapar dan ingin makan. Dan ketika dia bermaksud makan, berarti Anda membayar semua makanan. Sering kali foodie call ini tampak seperti kencan, tetapi jangan dipelintir karena dia belum tentu menyukai Anda.

Tempat Ini Sajikan Nuansa Hingga Musik di Era 1920an

Dilansir World of buzz, sebuah studi yang dilakukan oleh Azusa Pacific University dan UC Merced telah membuktikan bahwa setidaknya 33 persen atau sepertiga wanita terlibat dalam panggilan foodie, pergi 'kencan' hanya untuk makanan gratis.

Para wanita yang mengaku melakukannya karena foodie calls, ternyata juga menganut sistem 'triad kegelapan' (narsisme, psikopati, dan machiavellianisme).  Mereka juga menyatakan bahwa meyakini peran gender yang lebih tradisional, di mana pihak lelaki yang bertanggung jawab terhadap semua pengeluaran pasangannya.

Netizen Kritik Adab Nagita Slavina Kasih Bekas Makanan dari Gigitannya ke Karyawan RANS

Brian Collisson salah satu peneliti menambahkan bahwa beberapa tindakan yang mirip dengan perilaku ini adalah penipuan dan eksploitasi dalam hubungan romantis seperti one-night stands, berpura-pura orgasme atau mengirim gambar-gambar seksual yang tidak diminta.

Meski demikian, perlu dicatat bahwa meski sebagian besar responden penelitian ini adalah wanita, namun penelitian menyebutkan bahwa foodie call bisa terjadi pada siapa saja (jenis kelamin apapun) dan dalam berbagai kondisi di mana saja.(rna)

Tasya Kamila

Trik ala Tasya Kamila agar Anak Gak Gampang Sakit, Bisa Dicontek Bun!

Tasya Kamila menyadari tidak bisa selalu mengawasi anak-anaknya 24 jam. Oleh sebab itu, ia punya cara tersendiri untuk menjaga kesehatan anak-anaknya. Bagaimana caranya?

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024