5 Kesalahan Seks Ini Bisa Picu Perceraian, Lho

Ilustrasi pasangan/bercinta.
Sumber :
  • Freepik/nikitabuida

VIVA – Seks merupakan salah satu hal penting dalam bumbu-bumbu pernikahan. Momen ini tak hanya meningkatkan keintiman, namun juga membuat pernikahan semakin awet.

Hati-hati, 7 Dosa Bikin Pasangan Ogah Bercinta

Hanya saja, seringkali seks juga menjadi peran krusial dalam membuat hubungan pernikahan goyah. Hal ini biasanya, karena seks yang dilakukan cenderung memicu depresi pada salah satu pasangan.

Berikut, beberapa kesalahan dalam seks yang membuat pernikahan retak, dilansir dari laman Huffington Post, Minggu 30 Juni 2019.

Puasa Selesai, Saatnya Panaskan Ranjang dengan Gaya Baru Ini!

1. Memegang kendali dalam frekuensi seks

Studi mengatakan, rata-rata pasangan suami istri berhubungan seks sebanyak tujuh kali dalam sebulan. Tetapi, tidak ada formula khusus dalam frekuensi bercinta yang diharuskan untuk membuat pernikahan bahagia. Hal yang perlu digarisbawahi di sini adalah seberapa besar peran pasangan dalam mengontrol kehidupan seks di pernikahan

Gaya Pancake, Unik dan Menantang Dijamin Makin Menggairahkan Hubungan di Atas Ranjang

Jika hanya salah satu pasangan yang memegang kendali terhadap frekuensi seks di pernikahan, ini bisa memicu kemarahan dan rasa tidak puas dalam sebuah hubungan.

2. Seks sebagai hukuman

Akan menjadi masalah besar, bila seks digunakan sebagai bentuk hukuman. Ini menjadi hubungan pernikahan yang salah yang memicu konflik.

3. Minim bercinta

Studi menemukan, 15 persen pasangan suami istri tidak bercinta selama enam bulan hingga satu tahun lamanya. Dalam kasus ini, seks yang minim menandakan pernikahan yang sudah retak. Biasanya, pasangan suami istri tak ada lagi rasa sayang, keintiman, dan rasa percaya.

4. Menunda hubungan seks

Pasangan yang menunda seks karena rasa lelah atau terlalu sibuk, membuat konflik dalam pernikahan. Hal ini membuat keintiman menurun. Coba untuk merencanakan malam kencan secara rutin untuk tetap memperkuat ikatan pernikahan.

5. Memendam rasa tidak puas

Fantasi dan imajinasi bercinta sebenarnya bisa dibicarakan dengan komunikasi yang tepat. Memendam hal tersebut, serta ketidakpuasan di ranjang bisa memicu masalah lain dalam pernikahan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya