Kretek-kretek Tulang Sebabkan Pengapuran? Ini Kata Dokter

VDVC Health
Sumber :
  • Tangkapan Layar

VIVA – Membunyikan tulang sering dilakukan oleh orang-orang yang merasa tubuhnya sedang pegal, dan persendian kaku. Biasanya, saat dibunyikan akan terdenfar suara kretek-kretek tulang. Membunyikan jari atau sendi jari ketika sedang pegal atau kaku juga sering dilakukan. Terkadang akan terasa melegakan, bahkan mungkin memuaskan orang tersebut karena mengeluarkan bunyi kretek. Tapi, Prof. Dr. dr. H. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, FINASIM, FACP mengungkapkan dalam kanal YouTube VDVC Health bahwa kebiasaan tersebut bukan merupakan kebiasaan yang baik.

Nyeri-Pegal Usai Olahraga? Yuk Kenalan dengan DOMS

Selain itu, berbagai penelitian membuktikan bahwa kebiasaan membunyikan tulang dapat menimbulkan cedera. Hal ini karena bunyi tersebut dihasilkan oleh pemisahan sementara permukaan sendiri yang mengakibatkan udara masuk sehingga gelembungnya bisa Meletus saat bagian sendi terputar. Nah, berikut adalah ulasan mengenai dampak membunyikan tulang menurut Prof. Dr. dr. Ari yang diunggah dalam kanal YouTube VDVC Health.

Lantas, Apa Saja Dampak Membunyikan Tulang?

7 Manfaat Tempe untuk Kesehatan Tubuh, Jadi Sumber Protein untuk Kesehatan Tulang

Alasan Anak Muda Membunyikan Tulang

Jasad Wanita Tinggal Tulang Ditemukan Ditimbun Dalam Rumah di Makassar, Diduga Dibunuh Suami

Beberapa orang mengatakan bahwa alasan menyembunyikan tulang karena mengikuti kebiasaan dari kecil yang terbawa sampai dewasa. Selain itu, karena kegiatan yang terlalu padat akan membuat tubuh menjadi lelah dan kaku. Sehingga hal tersebut memicu seluruh tubuh menjadi terasa pegal, tak terkecuali tangan. Kebiasaan membunyikan tangan ini terbilang umum dilakukan oleh masyarakat Tanah Air sebagai cara cepat untuk menghilangkan rasa pegal. Walaupun demikian, beberapa orang mengatakan bahwa kebiasaan tersebut adalah kebiasaan tidak baik sampai kecanduan.

Membunyikan Tulang Menjadi Kebiasaan

Membunyikan Tulang

Photo :
  • Tangkapan Layar: YouTube

Ketika seseorang membunyikan tulangnya, maka akan mudah untuk melakukannya secara terus menerus. Bahkan, mereka tidak harus berpikir untuk bisa melakukannya. Bila kamu membunyikan tulang persendian lebih dari lima kali dalam sehari, hal ini dapat dikatakan sebagai kebiasaan.

Sebagian orang merasa lebih ketagihan daripada yang lain. Biasanya mereka merupakan orang yang memakai jari-jari atau persendian lainnya secara rutin. Contohnya adalah penulis, desainer, dan lainnya. mereka umumnya memakai kebiasaan tersebut untuk melemaskan tulang setelah beraktivitas.

Menimbulkan Pengapuran

VDVC Health

Photo :
  • Tangkapan Layar

Prof. Ari mengungkapkan bahwa membunyikan tulang secara terus menerus akan menimbulkan pengapuran. Keadaan ini tentunya akan merugikan setiap orang yang melakukan kebiasaan tidak baik tersebut. Hal ini karena akan membuat sendi menjadi tidak elastis sehingga akan menyulitkan seseorang untuk bergerak.

Dapat Melemahkan Kinerja Saraf

Cara ampuh untuk mengatasi saraf kejepit di leher

Photo :
  • U-Report

Selain persedian jari, orang-orang juga kerap membunyikan tulang leher. Harus diketahui bahwa tulang leher merupakan bagian yang sangat dekat dengan otak dan tulang belakang. Leher juga memiliki banyak saraf. Saraf ini berfungsi untuk menyampaikan perintah dari otak sebagai pusat komandonya.

Apabila kamu sering membunyikan leher dengan cara memutar kepala ke kiri atau ke kanan, persendian akan semakin aus dan berpotensi untuk melemahkan saraf. Alhasil, persendian akan sulit untuk digerakkan sehingga tampak seperti robot yang kaku.

Mengganggu Fungsional Tangan

Ilustrasi jari tangan kaku.

Photo :
  • U-Report

Perlu diketahui juga bahwa membunyikan jari tangan dengan meregangkannya sampai menimbulkan bunyi dapat memicu pembengkakan. Nantinya, pembengkakan tersebut akan mengarah pada gangguan fungsional tangan sehingga kekuatannya akan melemah sebesar kurang lebih seperempat dari kekuatan tangan yang seharusnya. Efeknya mungkin tidak terasa langsung, tapi nanti setelah 30 sampai 40 tahun mendatang.

Cara Menghentikan Kebiasaan Tersebut

Nyeri kaku jari tangan.

Photo :
  • U-Report

Meski efeknya tidak akan terasa dalam waktu dekat, membunyikan tulang juga dapat mengganggu orang-orang yang ada di sekitar. Bila sudah menjadi kebiasaan, ini mungkin akan sulit untuk dihentikan. Tapi, beberapa anak muda dalam kanal YouTube VDVC Health mengatakan bahwa untuk menghentikan kebiasaan tersebut adalah dengan mencari kesibukan lain, menghindari stres, mencari tahu dampak negatif, dan memikirkan supaya menghilangkan kebiasaan tidak baik tersebut.

Saran dari Ahli

Sakit pada tangan dan jari

Photo :
  • U-Report

Prof. dr. Ari mengatakan bahwa ketika kita merasa pegal, lelah, dan kaku, sebaiknya menghindari kebiasaan tersebut. Kamu bisa menggunakan obat-obat penghilang nyeri, seperti balsam yang bisa dipakai untuk area luar tubuh dan tentunya tidak membahayakan untuk kesehatan tulang manusia. Nah, untuk menyaksikan informasi selengkapnya, simak melalui kanal YouTube VDVC Health.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya