Angela Lee Alami Kecelakaan Dipasang PEN, Apakah Berarti Patah Tulang?

Angela Lee
Sumber :
  • IG @anglalee87

VIVA Lifestyle – Kabar kurang menyenangkan datang dari selebgram Angela Lee. Kondisinya saat ini tengah berbaring tak berdaya di rumah sakit usai mengalami kecelakaan mobil saat melakukan perjalanan pulang dari arah Semarang ke Yogyakarta.

Gran Max Maut di Tol Cikampek sudah 4 Kali Pindah Tangan dan 2 Kali Diblokir

Usai tak sadarkan diri selama dua hari, Angela Lee kemudian mengungkapkan kronologi kejadian tersebut. Angela mengaku bahwa sedang tertidur di mobil sehingga tak memahami kejadian saat itu. Kini, ia harus memakai PEN pada kakinya. Scroll untuk info selengkapnya.

“Kronologi: Disetirin sopir perjalanan pulang dari Semarang-Jogja. Bangun-bangun udah di RS kaki mesti di PEN,” tulis Angela Lee, dikutip VIVA di unggahan Instagram Story-nya.

Hasil TAA: Kecepatan Gran Max di Kecelakaan Km 58 Lebih dari 100 Km/Jam, Tak Sempat Ngerem

Lantas, apa guna PEN yang digunakan pada kakinya tersebut? Benarkah untuk atasi patah tulang?

Satu Jasad Korban Kecelakaan KM 58 Teridentifikasi, Bernama Najwa Ghefira

Angela Lee sendiri tak memberikan penjelasan dari pemakaian PEN sehingga tak ada kabar mengenai kondisi kakinya. Namun, pemakaian PEN sendiri dianjurkan tenaga kesehatan saat kondisi pasien merujuk pada gangguan di tulangnya.

PEN atau disebut dengan Implan ortopedi adalah perangkat buatan pabrik yang dirancang untuk menggantikan sendi, tulang, atau tulang rawan karena kerusakan atau kelainan bentuk, seperti patah kaki, kehilangan anggota tubuh, atau cacat bawaan. Keputusan dokter Anda untuk mengganti bagian alami yang rusak dengan perangkat medis yang diproduksi seperti implan ortopedi bukanlah keputusan yang mudah, karena selalu ada risiko yang terkait dengan pembedahan.

Sebab, tanpa implan atau prostetik, pasien mungkin harus menggunakan kursi roda ketika kemampuan untuk berjalan kembali masih memungkinkan. Saat mengalami cedera traumatis akibat kecelakaan, atau degenerasi sendi atau tulang dari waktu ke waktu akibat kondisi medis kronis, implan ortopedi mungkin diperlukan untuk menstabilkan sistem otot Anda, serta meningkatkan mobilitas dan fleksibilitas Anda.

Ada pun, jenis implan ortopedi dibedakan berdasarkan jenis bahannya dan jenis jaringan yang akan diganti.

Paduan Logam
Paduan logam, seperti titanium, telah dan terus menjadi salah satu bahan yang paling banyak digunakan untuk implan ortopedi. Dikenal karena kekuatan dan ketangguhannya yang luar biasa, mereka bertahan lama sebelum perlu diganti, hingga 10 tahun.

Penggunaan ortopedi yang paling umum untuk paduan logam adalah prostetik – termasuk pinggul prostetik dan penggantian lutut. Paduan logam juga digunakan dalam sekrup tulang dan pelat tulang.

Keramik
Saat tulang menjadi lebih rapuh dan rentan terhadap proses penuaan, kebutuhan akan bahan untuk menggantikannya menjadi sangat penting. Biokeramik, karena sangat mirip dengan tulang sebenarnya, adalah bahan yang membantu ahli bedah mengganti jaringan dan tulang degeneratif karena osteoporosis dan masalah lainnya.

Angela Lee alami kecelakaan

Photo :
  • Instagram @angelalee87

Polimer
Polimer membantu di mana bahan implan lain tidak bisa. Bahan-bahan ini sangat berguna dalam meniru tulang rawan atau ligamen yang mungkin mengalami degenerasi dari waktu ke waktu atau setelah trauma yang signifikan. Penggantian pinggul dan sendi total hanyalah beberapa contoh di mana polimer dapat digunakan untuk beradaptasi dengan jaringan tubuh.

Diketahui bahwa kecelakaan tersebut terjadi pada Jumat, 26 Mei 2023 sekitar malam hari pukul 19.00 WIB. “GWS FOR ME 26/05, 19.00 WIB , KM 453.400,” tulis Angel Lee di keterangan unggahan Instagramnya.

Selain mengalami luka di sekujur tubuh, ponsel miliknya juga hilang diambil orang pada saat kejadian kecelakaan.

Dari unggahan di Instagram, banyak rekan artis yang mendoakan Angela Lee. Banyak yang bertanya-tanya mengapa Angela Lee bisa sampai kecelakaan. 

“Angel kenapaaa getwellsoon!” ungkap Maya Septha. 

“Ya Allah kenopo toh? Lekas sehat kembali ya,” ujar Sinyorita. 

“Bismillah, sehat kembali sayang,” terang Inara Rusli. 

“Cepet pulih Njellll,” tandas Chand Kelvin. 

“ASTAGFIRULLAH Kenapa dek???BISMILLAH INSYA ALLAH cepet sembuh ya dek,” doa dari Aldi Taher.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya