Makanan Bernutrisi untuk Empat Bagian Tubuh

Anak makan ikan.
Sumber :
VIVA.co.id
Enam Nutrisi yang Baik untuk Hati
- Mengoptimalkan konsumsi makanan sehat dan bernutrisi, adalah salah satu cara tepat untuk melindungi kesehatan tubuh. Namun, perlu diketahui bahwa, masing-masing bagian tubuh membutuhkan nutrisi yang berbeda-beda. 

Lima Bagian Tubuh yang Sering Diperjualbelikan
Hal inilah yang membuat tubuh Anda, membutuhkan beragam pilihan makanan sehat, yang dapat meningkatkan fungsi masing-masing bagiannya, dan mengoptimalkan fungsi keseluruhan tubuh Anda. Lalu, apa saja makanan yang tepat untuk setiap bagian dari tubuh? Simak ulasannya, sebagaimana dilansir laman Boldsky. 

Ini Bagian Tubuh paling Kotor dan Cara Membersihkannya
Otak

Sebagai pusat sistem kerja dari seluruh anggota tubuh. Nutrisi bagi otak, adalah yang menjadi kunci penting yang harus dijaga. Konsumsi makanan seperti kacang-kacangan, ikan laut, dan sayuran hijau, bisa meningkatkan kadar protein dan omega 3 yang baik untuk kerja otak yang lebih maksimal. 

Otot

Berbeda dengan nutrisi pada otak, otot-otot dalam tubuh membutuhkan asupan nutrisi berbeda yang bisa meningkatkan optimalitas kerjanya. Hal ini dapat diperoleh dengan konsumsi cukup daging merah, ikan, dan buah seperti pisang, yang bisa menguatkan otot Anda. Imbangi konsumsi tersebut dengan makanan berkalsium yang juga tinggi, agar tulang menjadi kuat dan bertenaga. 

Lambung

Untuk kesehatan organ cerna seperti lambung, makanan yang tepat dikonsumsi adalah makanan yang kaya akan serat. Kandungan baik serat, mampu melancarkan pencernaan dan membuat tubuh lebih nyaman. Tambahkan yogurt dalam menu Anda, agar proses pencernaan lebih lancar dan nyaman. 

Jantung

Salah satu organ vital dalam tubuh ini, tentunya membutuhkan asupan nutrisi yang baik dan sehat demi keoptimalan kerjanya. Salah satu asupan nutrisi yang baik untuk jantung bisa didapatkan dari konsumsi makanan yang berwarna merah. Karena kandungannya, dapat meningkatkan sirkulasi darah dan meningkatkan kemampuan pompa jantung. Salah satunya adalah tomat, dan ubi merah. 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya