Ingin Lindungi Anak dari Ancaman Kekerasan, Ini Caranya

Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id - Kasus kekerasan anak yang marak terjadi, membuktikan bahwa ada predator anak yang berkeliaran di luar sana. Sebagai orangtua, tentu Anda tidak ingin, buah hati menjadi korban. Namun, adakah langkah yang dapat kita lakukan untuk mencegah agar hal –hal itu tidak terjadi pada anak Anda?

Bocah Telantar di Trotoar, Diduga Korban Perkosaan

Terlibat dalam kehidupan anak (bukan hanya memberinya uang sekolah dan jajan, lantas selesai) dapat membantu Anda, mendeteksi apabila ada hal ganjil terjadi pada si kecil.

Dekat secara perasaan dengan anak, juga akan mudah membuat mereka datang ke Anda, jika ada hal-hal yang mengganggu dirinya, baik di sekolah maupun rumah. Dikutip dari laman Rainn.org, berikut cara terlibat dalam kehidupan anak.

Tunjukkan ketertarikan pada kegiatan mereka

Saat ia pulang sekolah, tanya apa saja kegiatan yang ia lakukan hari ini. Siapa kawan makan siangnya? Permainan apa yang ia lakoni dengan teman-teman? Dan apakah ia merasa nyaman dengan kegiatan sekolah hari ini.

Kenali orang-orang di sekitar anak

Cari tahu siapa nama teman-temannya di kelas, nama guru yang dekat dengannya, nama pelatih olahraganya. Saat ia sedang santai, ajak si kecil bercerita tentang orang-orang ini, sehingga Anda mengenal, seperti apa karakter orang-orang yang berada dekat anak Anda.

Jangan takut berbagi berita

Untuk melindungi anak, ada orangtua yang justru menyembunyikan berita-berita kekerasan anak kepada sang buah hati. Mereka berharap, dengan demikian, si kecil tidak akan cemas dengan berbahai bahaya yang terjadi di sekitarnya. Ini jelas pemikiran keliru.

Saat media menayangkan berita tentang penculikan anak atau hal lain yang berhubungan dengan kekerasan anak, ajak si kecil berdiskusi tentang hal ini. Jabarkan tentang bagaimana insiden itu bisa terjadi, apa yang terjadi pada korban jika ia sampai diculik, dan ajari si kecil, jika kejadian yang sama terjadi padanya, hal-hal penangkal apa yang harus dilakukan.

Dengan demikian, si kecil akan sadar adanya bahaya yang mengincar dirinya. Semoga dengan kesadaran ini, ia dapat menjaga dirinya sendiri, di saat-saat genting dan kita sebagai orangtua tidak berada di sampingnya.

Cara Bentengi Anak dari Konten Negatif Media Sosial

(mus)

Guru Pencubit Anak Tentara Divonis 6 Bulan Percobaan

Guru Pencubit Anak Tentara Divonis 6 Bulan Percobaan

Dia tetap diwajibkan membayar denda Rp250 ribu.

img_title
VIVA.co.id
4 Agustus 2016