Membentuk Jiwa Sosial Anak Lewat Tempat Bermain

Anak Bermain di Happy Date in Bubble Park
Sumber :
  • dok.ist

VIVA.co.id – Banyak cara dilakukan orangtua untuk melihat kemajuan pertumbuhan anak-anaknya. Di ibukota sendiri khususnya mal-mal, banyak yang menyediakan tempat bermain khusus anak-anak.

Gara-gara Ribut, Gadis 13 Tahun Bunuh Ibu Kandung

Psikolog Anak, Naomi Soetikno Psi mengatakan bahwa banyak manfaat yang didapatkan dari membawa anak bermain ke tempat bermain pilihan. Salah satunya adalah untuk memperhatikan aktivitasnya mulai usia sangat dini.

"Manfaatnya sangat besar. Karena anak pada hakekatnya akan dibantu proses bermain selama tumbuh kembangnya. Terlebih, sejak bayi memang membutuhkan stimulasi dari segi motorik, kognitif dan emosional yang semuanya berhubungan dengan aktivitas bermain sejak kecil," ucap Naomi, Jumat 10 Oktober 2016.

Terkuak! Masa Lalu Nikita Mirzani dan Lolly, Ternyata Didikannya Begini

Naomi menambahkan bahwa tempat bermain bisa membantu anak beraktivitas sosial dengan anak sebayanya.

"Jadi sangat bermanfaat tempat bermain untuk anak itu. Ada juga manfaatnya untuk aspek sosial anak, di mana membentuk keterampilan sosialnya bersama orang lain. Makanya diharapkan, anak bisa bermain tidak sendirian tapi dengan orang lain juga," ucapnya.

Polisi Ungkap Penyebab Kematian Ibu dan Anak Dalam Rumah di Cilandak Jaksel

Seperti hadirnya sebuah tempat bermain di Kota Kasablanka yang didukung Nestle Lactogrow yang mengajak keluarga Indonesia untuk menikmati momen kebersamaan dalam Happy Date in Bubble Park.

Beragam permainan yang dapat dinikmati oleh orang tua dan anak tersedia di area seluas 500m2 ini seperti Big Bubble Area, Bubble Art &Craft, Bubble Stamp, Finding Bubble hingga Bubble Photo Booth.

Brand Manager Nestlé Lactogrow Gusti Kattani Maulani mengatakan bahwa orangtua bisa memilih dan tak khawatir dengan tempat bermain yang banyak mengajarkan kehidupan sosial antara anak usia dini.

"Setelah Happy Date in Winterland, kini kami menghadirkan Happy Date in Bubble Park, sebuah arena bermain di mana para ayah dan ibu dapat bermain bersama buah hatinya melalui kegiatan-kegiatan yang sederhana tetapi tetap menyenangkan. Dengan kegiatan yang sederhana, kami berharap permainan di dalam Happy Date in Bubble Park dapat menginspirasi para orang tua untuk nantinya diaplikasikan secara rutin di rumah," ucap Gusti Kattani.

Penyelenggaraan Happy Date in Bubble Park berangkat dari hasil studi komunitas yang menunjukkan bahwa tingkat kebahagiaan orang tua meningkat sebesar 18% setelah bermain bersama anak. Dengan menghabiskan waktu berkualitas bersama, ikatan antara orang tua dan anak akan semakin erat, kekompakan bertambah, serta membuat hubungan yang terjalin menjadi lebih hangat dan menyenangkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya