Usia Pria Pengaruhi Keberhasilan Bayi Tabung

Ilustrasi.
Sumber :
  • pixabay/ jakobing85

VIVA.co.id – Sudah menjadi rahasia umum bahwa usia seseorang, baik pria mau pun wanita, memengaruhi kesuburannya. Salah satu penelitian terbaru menemukan, usia seorang pria yang terlalu tua, menentukan keberhasilan dalam proses bayi tabung.

Ello Berbagi Kabar Gembira, Sang Istri Hamil Anak Kedua

Dilansir dari laman Medical Daily, studi tersebut mengobservasi usia dari pihak ibu dan ayah untuk dikaitkan dengan keberhasilan dalam proses bayi tabung. Hasilnya, wanita berusia 35 tahun dengan pria berusia 30 tahun, memiliki hasil bayi tabung yang lebih baik. Dibandingkan dengan wanita berusia 35 tahun dengan pria berusia 35 tahun.

Hasil penelitian ini menemukan, pria berusia tengah dan akhir 30an, dan pria berusia 40-42, dengan wanita berusia bawah 30 tahun, memiliki keberhasilan sebesar 46 persen. Hasil ini lebih rendah dibandingkan dengan pria berusia 30-35 tahun dengan wanita berusia bawah 30 tahun.

Viral Curhat Wanita Soal Janinnya yang Tiba-Tiba Hilang, Kok Bisa?

"Dampak dari usia wanita dikaitkan dengan kesuburannya, semakin menjadi kekhawatiran. Studi kami ini akhirnya menganalisis terkait usia pada pria, yang menyatakan hasil yang juga cukup mengkhawatirkan," ujar peneliti Laura Dodge.

Meski begitu, peneliti belum melihat lebih lanjut alasan di balik usia yang semakin meningkat dengan penurunan kualitas pada sperma pria. Sehingga, kesuburan ini juga ada kemungkinan dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti berat badan, olahraga dan perilaku merokok.

Anak Pertama Masih Belum Setahun, Penyanyi Ratu Meta Umumkan Hamil Anak Ketiga

"Kami belum memiliki mekanisme pasti dari hasil ini, di mana para pria berusia 40an, berperan besar dalam kesuburannya. Namun, yang dapat kami sarankan yaitu para pria untuk menjaga gaya hidupnya tetap baik dan sehat," ujarnya.

Ilustrasi wanita hamil mengemudi

Posko Mudik Perempuan Bisa Cek Kehamilan, Tekanan Darah Hingga Sedia Kondom! Catat Titiknya

Pada momen mudik Lebaran 1445H ini, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) membuka Posko Mudik 'Posko OPOR Bu Bidan' di beberapa lokasi titik mudik. Ada di wilayah mana saja?

img_title
VIVA.co.id
9 April 2024