Handuk dan Keset Kamar Mandi Sarang Kuman di Rumah

Keset dan Handuk
Sumber :
  • Pixabay/ ErikaWittlieb

VIVA – Menemukan bahwa lantai sekitar kamar mandi becek penuh air, tentu sangatlah berbahaya. Untuk mencegah terpeleset, biasanya kain lap atau keset diletakkan persis di depan kamar mandi.

Viral WC dengan Desain Gemerlap Diskotik, Netizen: Jongkok Jedag Jedug!

Namun, tahukah Anda, kain lap tersebut, jika tidak secara teratur diganti dan dibersihkan, bisa menjadi sarang kuman. Seorang pakar kebersihan profesional pun mengatakan, keset di depan kamar mandi harus dibersihkan seminggu sekali, agar tetap segar dan bebas kuman.

Ini, karena keset kamar mandi selalu basah dan lembab. Hal inilah yang membuat kuman dan bakteri senang bersarang.

Viral, Pasangan Menikah di Kamar Mandi Pom Bensin

Banyaknya kuman dan bakteri ini, tergantung pada jumlah penghuni rumah, dan seberapa sering keset kamar mandi digunakan atau diinjak. Keset tersebut juga bisa terkontaminasi tetes air kencing dan kotoran. Karenanya, kamar mandi bukanlah tempat terbaik untuk menyimpan handuk.

Kamar mandi sering menjadi tempat berkembang biak jamur dan lumut, oleh karenanya menyimpan handuk atau pakaian di dalamnya, adalah ide yang buruk. Jamur dan lumut sangat sulit untuk keluar dari handuk dan pakaian, dan kemungkinan akan mengeluarkan bau busuk dan bahkan bisa membuat sakit.

Ahli Ungkap Alasan Kenapa Pria Lebih Lama Habiskan Waktu di Toilet Saat Buang Air

Jelas, Anda perlu handuk setelah mandi, tetapi cobalah dan bawa handuk bersih dari lemari, atau ruangan lain sebelum mandi. Kemudian, keringkan handuk dengan kipas, dan jangan pernah meninggalkan handuk lembab di lantai. (asp)

Polisi melakukan identifikasi penemuan mayat di kontrakan di Cimanggis, Depok

Baru 3 Minggu Tinggal di Kontrakan, Pria 49 Tahun Ditemukan Tewas Membusuk di Kamar Mandi

Seorang pria berusia 49 tahun ditemukan tewas di kontrakannya. Korban adalah AAN, warga Cirebon, Jawa Barat. Korban diketahui baru tiga minggu tinggal di kontrakan

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2024